Ini Jadinya Jika Sportscar Dimodifikasi oleh Tukang Kebun

Berita Otomotif

TOKYO - Seorang tukang kebun di Jepang memodifikasi Nissan 350Z miliknya penuh dengan rumput.

"Green" pada Nissan 350Z bukan berarti mobil ini menjadi murni ramah lingkungan, tapi ini adalah hijau dengan arti yang sebenarnya. Ya sportscar miliki Nobuya Ushio di Jepang ini jadi hijau karena ia menempelkan rumput sintetis pada seluruh bodinya.

Tentu ini mengundang perhatian. Jika biasanya Nissan 350Z hadir dengan warna-warna eksotis seperti candy, chrome, illusion atau bunglon hingga hologram, kali ini seluruh bodi mobil ditumbuhi rumput persis seperti yang ada pada lapangan futsal.

60350-ini-jadinya-jika-sportscar-berada-di-tangan-tukang-kebun-sub2.jpg
Usut punya usut, menurut Z Car Club Association (ZCCA) ternyata Ushio-san punya profesi sebagai gardener alias tukang kebun. Dan apa yang dilakukan tentu memiliki sumber inspirasi dari profesinya.

Lebih lanjut, jika mencermatinya secara seksama, pemasangan rumput sintetis pada bodi Nissan 350Z ini punya detail yang rapi. Hampir semua bagian seperti ditumbuhi rumput kecuali kaca depan, headlamp, spion samping, knalpot termasuk logo di atas spakbor depan.

Lalu bagaimana menurut Anda ?. Apakah modifikasi yang dilakukan Ushio-san ini unik, menarik, norak atau gila?.


Tentu bebas bagi Anda menilainya, karena jika urusan selera semuanya menjadi sebuah subjektivitas. Tak ada parameter pasti untuk menilainnya alias suka-suka pemilik atau modifikatornya.

Atau mungkin saja apa yang dilakukan oleh Ushio-san bisa menjadi inspirasi bagi pabrikan saat melakukan pengetesan produk prototype-nya. Bosan dengan corak Camouflage, loreng-loreng hitam-putih untuk menutupi desain bodi terbaru bisa berganti menjadi rumput hijau. Sepertinya bakal lebih segar.

Bagaimana menurut Anda ?. [Ari]

Tag Terkait

Nissan NISSAN 350Z Nissan-NCSR modifikasi nissan 350z tukang kebun nissan 350z dimodifikasi tukang kebun rumput rumput futsal Sportscar sportscar nissan nissan 350z dimodifikasi penuh rumput rumput sintetis

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »