Komunitas Jurnalis Ini Jajal Oli Motul untuk Skutik ke Curug Cipamingkis

Berita Otomotif

JAKARTA – Puluhan member Journalist Max Community (JMC) mencoba oli Motul Scooter Power 5W-40 dan Scooter Expert LE 10W-40 yang memang diperuntukkan bagi skuter matik.

Bersamaan dengan diturunkannya level Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) menjadi 3, JMC akhirnya kembali menjalankan aktivitas touring.

Sebanyak 20 member komunitas jurnalis otomotif yang menggunakan Yamaha Nmax dan Xmax melakukan perjalanan ke Curug CIpamingkis, Bogor, Jawa Barat, pada Sabtu, (28/8/2021).

Meskipun menjalankan kegiatan di PPKM level 3, tapi para peserta touring tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) sesuai anjuran pemerintah. Hal ini guna memberikan kenyamanan kepada seluruh partisipan sekaligus masyarakat sekitar.

Kegiatan ini dimulai dari titik kumpul pertama di kawasan TB Simatupang, Jakarta Selatan. Turut hadir perwakilan dari Motul Indonesia untuk melepas rombongan touring.

“Hampir dua tahun rekan-rekan JMC tidak berkumpul bersama. Meskipun sering bertemu secara virtual dan dorongan untuk menggelar touring, akhirnya rencana ini bisa terwujud dan mendapat dukungan dari Motul Indonesia,” ucap Wilfridus Elko, Ketua Pelaksana Touring Santai JMC bersam Motul Indonesia.

Dia menambahkan bahwa, peserta touring harus memberikan citra positif dan mengedukasi kepada masyarakat. Hal ini ditunjukkan dengan selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan berkendara secara aman. 


64297-komunitas-jurnalis-in.jpg

PT Perkasa Teknologi Indolube yang memegang lisensi Motul di Indonesia menantang JMC untuk membuktikan dua performa pelumas unggulannya yakni Scooter Power 5W-40 dan Scooter LE 10W-40.

Kedua produk tersebut dikembangkan khusus untuk skutik yang kerap diajak untuk bekerja keras. Produk Motul Oil memiliki berbagai kandungan yang membuat mesin tetap bekerja secara optimal.

“Dukungan Motul Indonesia di kegiatan JMC kali ini dimaksudkan untuk bisa merasakan keunggulan produk kami. Mobilitas tinggi para jurnalis dalam melakukan peliputan harian, membutuhkan pelumas yang mampu memberikan perlindungan maksimal,” ucap Lutfi Ilhamy, Managing Director Motul Indonesia.

Perjalanan menuju Curug Cipamingkis sendiri cukup menantang bagi para peserta touring. Jalur berkelok-kelok dan tanjakan terjal khas pegunungan menjadi menu utama kali ini.

Motul Scooter Expert LE yang menggunakan bahan dasar Technosynthese mampu memberikan mesin performa optimal. Dengan formula anti oxidation di dalamnya, mencegah penuaan usia pada pelumas dan menekan emisi gas buang.

Sementara Motul Scooter Power dengan bahan dasar 100 sintetis, memiliki keunggulan dalam memelihara suhu yang optimal. Ditambah lagi standarisasi API SN dan JASO MB membuat produk ini cocok untuk mesin di atas 250 cc. [Dew/Ses]

Tag Terkait

JMC Touring Journalist Max Community Komunitas Jurnalis Komunitas Wartawan Curug Cipamingkis Wartawan Otomotif oli mesin

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »