Ini Bahaya Hidup dan Matikan AC Saat RPM Tinggi

Panduan Pembeli

JAKARTA – Menyalakan AC mobil ternyata memiliki aturan-aturan sendiri. Dengan mematuhi ‘pakem’ tersebut, maka kondisi AC kendaraan bisa menjadi lebih baik.

Apa sajakah ‘pakem’ tersebut? Menurut Astra World salah satunya adalah dengan tidak menyalakan atau memadamkan AC ketika mobil sedang melaju, khususnya saat kecepatan tinggi. Hal ini untuk menghindari terjadinya penurunan perfoma pada kompresor AC.

Jika menyalakan AC pada kondisi RPM tinggi maka akan terjadi gesekan yang terlalu keras antara pulley dan pressure plate pada kompresor AC. Bila kondisi ini terlalu sering terjadi, maka magnet clutch kompresor AC akan lebih cepat aus dan AC tidak dingin lagi.

Untuk menghindari hal tersebut, maka biasakanlah untuk menyalakan AC sebelum berkendara dan mematikan AC sebelum mematikan mesin mobil. Hal ini untuk menjaga perfoma kompresor AC lebih awet dan tahan lama.

Sementara itu, guna membuat kerja AC menjadi lebih efisien, maka sebaiknya menyalakan AC dengan suhu yang bertahap. Jangan langsung memasangnya langsung di suhu rendah karena AC akan terbebani dan bekerja terlalu berat. AC akan menguras banyak energi dan dapat membuat AC cepat rusak. [Adi/Syu/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

Tag Terkait

ac mobil tips tips menyalakan ac

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »