Honda Fastival Dibanjiri Ribuan Mobil Anggota Komunitas

Berita Otomotif

JAKARTA – PT Honda Prospect Motor menggelar Honda Fastival yang dihadiri sekitar 3.000 mobil Honda dari 24 Komunitas.

Acara yang diselenggarakan di JIExpo Kemayoran ini menghadirkan berbagai kegiatan seperti balapan, modifikasi, aktivitas sosial hingga apresiasi terhadap konsumen loyal Honda. Dengan acara ini diharapkan pelanggan Honda akan merasa lebih dekat dengan PT HPM selaku APM Honda di Indonesia.

“Acara ini adalah bentuk apresiasi kami terhadap konsumen, komunitas maupun penggemar mobil Honda. Keberadaan komunitas penting sebagai salah satu konsumen loyal kami,” ungkap Takehiro Watanabe, President Directir PT HPM.

Honda Fastival dibagi menjadi beberapa zona aktivitas. Zona Racing menghadirkan beberapa kompetisi balapan seperti Gokart, Slalom hingga Drag Race. Di Zona Experience, peserta dapat merasakan sensasi berkendara Honda Civic Type R melalui virtual reality yang didukung dengan motion simulator.

Zona Safety juga dihadirkan Honda dalam event ini. mereka mengklaim hadirnya zona ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran pengguna Honda untuk berkendara aman. Terakhir adalah Zona Komunitas yang dihadirkan untuk memfasilitasi komunitas Honda berkumpul satu sama lain.

Selain zona-zona tersebut, Honda juga menggelar sejumlah kegiatan menarik. di antaranya adalah drag race khusus diecast Hinda di atas track buatan. Kompetisi ini diharapkan dapat memberikan pilihan kegiatan pada para pengunjung yang hadir dalam acara ini. [Adi/Ari]

Tag Terkait

Honda Fastival Honda Honda Indonesia Honda-NCSR komunitas honda

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »