Harga All New Honda City Naik Cuma Rp2 Jutaan, Sedangkan Civic RS Rp34 Juta

Mobil Baru

JAKARTA - PT Honda Prospect Motor (HPM) kembali merilis mobil baru untuk pasar Indonesia, yaitu All New City dan All New Civic RS. Kehadiran dua sedan tersebut menambah panjang daftar mobil baru Honda yang telah diluncurkan sepanjang tahun ini.

Business Innovation and Sales & Marketing Director PT HPM Yusak Billy, dalam kata sambutannya di acara peluncuran All New City dan All New Civic RS, Kamis (28/10/2021), menyebutkan, kedua model yang bermain di segmen sedan tersebut dihadirkan sebagai salah satu kejutan yang telah Honda siapkan tahun ini di Indonesia.

64664-peluncuran_all_new_honda_city2.jpg

"Sedan Honda merupakan model yang mendunia yang mengusung komitmen untuk memenuhi tuntuan konsumen, termasuk di Indonesia," ungkap Billy.

Demi memberikan nuansa dan kesan berbeda dari generasi terdahulu, baik All New City dan All New Civic RS telah mendapat sejumlah pembaruan yang meliputi bagian eksterior, interior, mesin, hingga penambahan fitur. 

All New Honda City dirancang untuk melanjutkan kesuksesan generasi-generasi sebelumnya dengan tampilan desain eksterior kekinian, serta interior yang lebih nyaman.

Selain itu, dibekali pula dengan fitur keselamatan standar untuk menjamin keamanan pengemudi maupun penumpang selama dalam perjalanan. 

64664-all_new_honda_city.jpg

Sementara, All New Honda Civic RS hadir dengan tampilan sporty dan mewah, serta dilengkapi fitur keselamatan canggih, yakni Honda Sensing.

Pembaruan yang terjadi pada All New Civic RS semakin menegaskan posisinya sebagai sedan sporty di Tanah Air. 

Harga All New Honda City dan All New Honda Civic RS

Dari serangkaian ubahan yang dilakukan Honda untuk All New City dan All New Civic RS, membuat harga keduanya mengalami kenaikan ketimbang generasi sebelumnya. 

All New Honda City naik sekira Rp2,4 juta menjadi Rp355 juta on the road (OTR) Jakarta, sedangkan All New Civic RS diniagakan dengan harga OTR Jakarta Rp567 juta atau naik sekira Rp34 juta dibandingkan model lama. 

"Harganya tentunya sudah menggunakan perhitungan pajak emisi yang berlaku 16 Oktober kemarin," tutur Billy.

Konsumen sudah bisa melakukan pemesanan untuk kedua model baru tersebut di diler resmi mobil Honda di seluruh Indonesia. 

Sementara bagi Konsumen yang ingin melihat dahulu wujud asli dari All New City dan All New Civic RS bisa mengunjungi Dreams Cafe Honda, di Ground Floor, Senayan Park, Jakarta Pusat.

"Keduanya sudah bisa dilihat mulai besok sampai dengan 7 November 2021. Konsumen di daerah lain juga dapat melihat langsung kedua mobil ini di beberapa kota lainnya mulai akhir November nanti," pungkas dia. [Ses]

Tag Terkait

Harga Honda Civic Honda City PT Honda Prospect Motor All New Honda City mobil baru HARGA HONDA CITY Honda Civic mobil sedan All New Honda Civic RS

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »