600 Mobil Suzuki Dibagikan untuk Pegawai Perusahaan Berlian

Berita Otomotif

NEW DELHI — Narendra Modi, Perdana Menteri India membantu para pedagang berlian untuk memberi hadiah ratusan mobil baru pada karyawannya.

Sedikitnya 600 pegawai Hari Krishna Exporters, sebuah perusahaan yang menjual berlian milik Savji Dholakia akan menerima mobil buatan Maruti Suzuki. Dan tak hanya itu, ada1.000 karyawan lainnya akan diberikan tabungan dan apartemen di Surat, Gujarat, India.

Ini merupakan hadiah dari perayaan Diwali, sebuah hari perayaan umat Hindu untuk kemenangan kebaikan atas kejahatan yang jatuh pada tanggal 7 November 2018. Dholakia sendiri memang terbilang cukup terkenal di India karena sering memberikan hadiah mewah pada konsumennya. Termasuk ratusan apartemen yang Ia bagikan di perayaan Diwali tahun 2016.

Tidak ada informasi mobil aapa yang akan dibagikan kepada karyawannya kali ini. Meski demikian, bila melihat posisi Maruti Suzuki di India yang telah menjadi penguasa pasar, maka boleh dipastikan mobil tersebut akan memenuhi kebutuhan masyarakat di sana.

Bahkan, diperkirakan nilai dari 600 kendaraan yang akan dibagikan tersebut memiliki nilai sebesar USD 200 juta atau setara Rp 30, 434 miliar.

Tradisi pemberian hadiah ini memang terbilang cukup berhasil untuk menggerakkan perokonomian India secara umum. Maklum, jumlah transaksi jual beli saat Diwali memang meningkat cukup pesat dan merata di seluruh India. [Adi/Ari]

 

Tag Terkait

Suzuki-NCSR Suzuki gratis mobil mobil gratis Mobil Suzuki Suzuki Indonesia

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »