Toyota Bukukan 4.502 SPK, Avanza-Veloz Paling Banyak Dipesan di GIIAS 2021

Berita Otomotif

JAKARTA  - Penampilan All New Avanza dan All New Veloz di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 berhasil menyita perhatian publik. Hal ini ditunjukkan dari banyaknya jumlah Surat Pemesanan Kendaraan (SPK) yang diterima oleh Toyota. 

PT Toyota Astra Motor (TAM) Agen Pemegang Merek (APM) mobil Toyota di Indonesia, kembali berpartisipasi dalam ajang GIIAS 2021. Pada kesempatan tersebut TAM membawa lebih dari 20 mobil, mulai dari kendaraan bertenaga listrik hingga model baru. 

Dari semua mobil yang dipajang, ada dua model yang paling diserbu oleh pengunjung, yaitu All New Avanza dan All New Veloz. Bagaimana tidak, keduanya baru saja diluncurkan dan tampil untuk pertama kalinya ke hadapan publik di GIIAS.

64836-all_new_avanza_dan_all_new_veloz.jpeg

Tampil dengan wajah serba baru dan fitur yang lebih melimpah ketimbang model terdahulu, Avanza dan Veloz generasi terbaru berhasil mencatatkan angka SPK tertinggi di antara model Toyota lainnya.

Berdasarkan data pemesanan mobil yang dipublikasikan oleh TAM, tercatat All New Veloz meraup 823 SPK, sedangkan All New Avanza sebanyak 711 SPK. Jika dijumlahkan, keduanya menyumbang sekira 1.534 SPK dan berkontribusi sebanyak 34% dari total 4.502 SPK yang diraih oleh TAM dari semua model mobil selama 11 hari GIIAS 2021.

"Kami bersyukur atas respons positif terhadap kehadiran All New Veloz dan All New Avanza. Di mana respons yang sangat baik ini juga tidak lepas dari dukungan pemerintah dalam meningkatkan daya beli masyarakat sebagai salah satu upaya pemulihan ekonomi di berbagai sektor, termasuk industri otomotif,” kata Henry Tanoto Vice President Director PT TAM, dalam keterangan resminya, Selasa (23/11/2021). 

Model-model Toyota lainnnya yang juga memperoleh sambutan positif dari konsumen, yaitu Raize sebanyak 651 pemesan atau berkontribusi sekira 14,4% dari total SPK yang diperoleh TAM, Kijang Innova 633 pemesan (14%), dan Fortuner sebanyak 529 pemesan (11,7%).

64836-toyota_kijang_innova.jpeg

“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan masyarakat sehingga tetap memilih Toyota sebagai pendukung mobilitasnya. Toyota senantiasa berupaya menghadirkan ever-better cars sebagai bagian dari Mobility Happines for All,” ujar Susumu Matsuda President Director PT TAM.

Berbagai Kendaraan Elektrifikasi

Seolah tak mau menyia-yiakan momentum pameran otomotif terbesar di Indonesia ini, TAM juga membawa sejumlah kendaraan elektrifikasi, mulai dari Baterry Electric Vehicle (BEV), Plug-In Hybrid Electric Vehicle (PHEV), hingga Hybrid Electric Vehicle (HEV).

Kehadiran kendaraan ramah lingkungan dari Toyota itu bukan tanpa alasan. TAM ingin menunjukkan keseriusannya mendukung program pemerintah dalam mengembangkan kendaraan ramah lingkungan di Indonesia dan menciptakan masa depan yang lebih baik.

Kendaraan elektrifikasi Toyota juga mendapat sambutan positif pelanggan, di mana komposisi tipe Hybrid Electric Vehicle (HEV) untuk Camry yaitu 71% dan Corolla Cross 64%.

"Kami berharap, kehadiran Toyota pada GIIAS 2021 ini dapat memberikan kontribusi positif dalam upaya memperkenalkan dan mensosialisasikan teknologi terkini kepada masyarakat dalam mendukung penuh kebutuhan mobilitas di masa depan, termasuk perkembangan industri otomotif,” pungkas Matsuda.

Penulis: Santo Sirait

Tag Terkait

GIIAS 2021 All New Toyota Avanza Booth Toyota Kendaraan elektrifikasi All New Toyota Veloz Surat Pemesanan Kendaraan PT Toyota Astra Motor

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »