Penjualan Kuartal Pertama 2015 Daihatsu Menurun

Berita Otomotif

JAKARTA – Lesu. Itulah kata yang bisa menggambarkan kondisi pasar otomotif Indonesia saat ini. Lesunya pasar pun berdampak pada penjualan Daihatsu di Tanah Air yang mengalami penurunan penjualan di kuartal pertama jika dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun lalu.

Pada kuartal pertama 2015, Daihatsu hanya mampu wholesales sebesar 60.172 unit dan retail sales sebesar  55.656 unit. Angka ini turun 10% jika dibandingkan dengan whosales Daihatsu dikuartal pertama tahun lalu yang mencapai 67.142 unit dan turun 10% jika dibandingkan dengan retail sales tahun lalu yang membukukan angka 61.915 unit.

Sepanjang Januari hingga April 2015, wholesales Daihatsu ditopang oleh penjualan Gran Max yang berhasil terjual sebanyak mencapai 28.524 unit atau 47.4%. Sementara itu All New Xenia masih bercokol diposisi kedua dengan perolehan penjualan sebesar 12.288 unit atau 20.4%. Astra Daihatsu Ayla menempati peringkat ketiga dengan perolehan 12.084 unit atau 20.1%. disusul kemudian oleh Terios yang menyumbang 4.882 unit atau 8.1%, Daihatsu Sirion terjual 1.296 unit atau 2.2% dan Daihatsu Luxio 1.098 unit atau sebesar 1.8%.

Kondisi tersebut tidak jauh berbeda dengan kondisi retailsales, Gran Max terjual 25.994 unit atau sebesar 46.7%. Di posisi kedua, Daihatsu Xenia, menyumbang 11.515 unit atau sebesar 20.7%. Astra Daihatsu Ayla di posisi ketiga menyumbang 11.180 unit atau sebesar 20.1%. Daihatsu Terios, menyumbang 4.670 unit atau sebesar 8.4% disusul dengan Daihatsu Luxio sebesar 1.314 unit atau sebesar 2.4% dan Daihatsu Sirion menyumbang 983 unit atau sebesar 1.8%.

Meski mengalami penurunan, namun market share Daihatsu justri meningkat di tahun ini, ”Pangsa pasar Daihatsu justru mengalami kenaikan dari 15,4% menjadi 16,5% untuk wholesales dan dari 15,4% menjadi 16,2% untuk retail sales. Kami akan terus meningkatkan pelayanan terbaik kepada para Sahabat Daihatsu di Indonesia,” ungkap Amelia Tjandra, Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor. (Adi/Idr)

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

Tag Terkait

ayla laporan keuangan laporan penjualan Penjualan Daihatsu Daihatsu Gran Max laporan keuangan daihatsu Terios Xenia

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »