Negara Tujuan Ekspor untuk GT Radial Savero SUV

Berita Otomotif

TANGERANG - GT Radial Savero SUV diluncurkan dengan banderol mulai dari Rp 830 ribu sampai Rp 1,890 juta di Indonesia. Selain dipasarkan di Indonesia, ban khusus kendaraan SUV ini untuk memenuhi pasar otomotif luar negeri.

General Manager Marketing PT GT Radial Tunggul Tbk Arijanto Notorahardjo membeberkan negara tujuan ekspor Savero SUV adalah Malaysia, Filipina, Thailand, Srilanka, Australia (tahap coba), dan sejumlah negara di Timur Tengah.

"Ban-ban GT Radial Savero SUV akan mendampingi SUV-SUV di luar negeri. Pasar SUV di sana berkembang. Khususnya medium SUV," kata pria akrab disapa Ari ini di Summarecon Digital Centre (SDC) jalan Scientia Boulevard, Tangerang, Jumat (17/5/2015).

Ari menjelaskan, Gt Radial Savero SUV sudah mulai diekspor ke berbagai negara per bulan April 2015. Dari total 150 ribu unit target penjualan GT Radial Savero SUV tahun ini, 70 persennya untuk memenuhi pasar luar negeri.

"Target penjualan 150 ribu unit Savero SUV termasuk ekspor. Dan 70 persen untuk diekspor," imbuh Ari. [Ikh/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123.
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

 

Tag Terkait

Ban GT Radial GT Radial Savero SUV

Author

Berita Utama

Berita Populer

Lihat semua »