BANDUNG - Wuling Motors (Wuling) menggelar Wuling Experience Weekend (WEW) di dua kota sekaligus yaitu Bandung, Jawa Barat dan Medan, Sumatera Utara untuk mengenalkan Wuling Almaz.
Di Jawa Barat, Wuling Almaz mulai dijual dengan harga mulai dari Rp 272,8 juta atau lebih mahal Rp 9 juta dibanding Jakarta. Sementara di Sumatera Utara, mobil ini dibanderol Rp 273,8 juta atau lebih mahal sekitar Rp 10 jutaan.
Baik WEW di kota Bandung dan Medan, Wuling Motors bekerjasama dengan PT Arista Jaya Lestari. Mereka menghadirkan beragam kegiatan menarik bagi konsumen, mulai dari festival kuliner ,musik, permainan menarik, test drive.
“Kami mengadakan Wuling Experience Weekend dalam rangka mendekatkan Wuling kepada masyarakat dan mengajak mereka untuk merasakan secara langsung pengalaman berkendara bersama lini produk kami serta menikmati akhir pekan bersama Wuling,” jelas Sulistyo Nugroho selaku Regional Sales Manager Wuling Motors.
Wuling Motors baru meluncurkan Almaz yang dilengkapi dengan fitur Wuling Indonesian Command (WIND). Ini adalah fitur voice commad yang dapat dioperasikan menggunakan Bahasa Indonesia sehingga penggunaannya akan lebih mudah. Voice Command ini bisa mengoperasikan beragam fitur kendaraan seperti pendingin udara, jendela, panoramic sunroof, akses fitur hiburan dan sebagainya.
Varian Almaz ini didukung oleh mesin bensin 1.5 turbo bertransmisi CVT. Namun kini Wuling telah melengkapi pilihan dengan menghadirkan transmisi manual 6 percepatan yang diluncurkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019.
Berbagai fitur modern pun disematkan pada medium SUV ini, yaitu panoramic sunroof, start-stop button, sound system keluaran Infinity by Harman, hingga 360o camera serta fitur keselamatan yang lengkap seperti emergency stop signal (ESS), electronic stability control (ESC), traction control system (TCS), sistem pengereman ABS, EBD, BA, hill hold control (HHC), hingga auto vehicle hoding (AVH).
Daftar Harga Wuling Almaz
Varian | Jakarta | Bandung | Medan |
Wuling Almaz Smart Enjoy 6MT 7 Seater | Rp 263.000.000 | Rp 272.800.000 | Rp 273.800.000 |
Wuling Almaz Smart Enjoy CVT 7 Seater | Rp 275.800.000 | Rp 284.800.000 | Rp 285.800.000 |
Wuling Almaz Exclusive 5 Seater | Rp 328.800.000 | Rp 337.800.000 | Rp 338.800.000 |
Wuling Almaz Exclusive 7 Seater | Rp 338.800.000 | Rp 347.800.000 | Rp 348.800.000 |
[Adi/Ari]
Berita Utama

Peluncuran & Pengumuman Harga Wuling Air EV Dilakukan di GIIAS 2022
Berita Otomotif
Honda akan Kasih Kejutan di GIIAS 2022, Ada Mobil Listrik
Berita Otomotif