Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Toyota TS050 Hybrid Bukti Mobil Ramah Lingkungan Tetap Tangguh

Berita Otomotif

Toyota TS050 Hybrid Bukti Mobil Ramah Lingkungan Tetap Tangguh

TANGERANG – PT Toyota Astra Motor (TAM) membawa replika dari Toyota TS050 Hybrid milik Gazoo Racing Team di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019.

Kendaraan yang berlaga dalam FIA World Endurance Championship dan 24 Hour of Le Mans ini telah menjadi salah satu kendaraan terbaik di dua kompetisi tersebut. Dalam kejuaraan terakhir, mobil ini dikemudikan oleh Kazuki Nakajima dan dua mantan pebalap F1 yaitu Sebastian Buemi dan Fernando Alonso.

Kehadiran mobil ini di GIIAS terbilang cukup menarik karena Toyota seakan membuktikan bahwa mobil ramah lingkungan tidak harus mengorbankan perfoma kendaraan. Dengan pengembangan yang tepat, maka mobil ramah lingkungan dapat memiliki perfoma dan ketangguhan maksimal. Toyota TS050 Hybrid merupakan salah satu bukti nyata dari cita-cita tersebut.

Toyota TS050 Hybrid hadir denga mesin bensin V6 2.4L twin-turbo direct enjection yang dikombinasikan dengan sistem hybrid 8MJ yang dikembangkan oleh Motor Sport Developmet Division di Higashi-Fuji Technical Centre

Generator motor depan dan belakang bertugas menyimpan kembali tenaga gerak ke dalam baterai lithium ion. Tenaga tersebut dapat dilepaskan sebagai tenaga dorong untuk memaksimalkan efisiensi bahan bakar.

Konsep baru dari powertrain mobil juga memberikan perfoma yang lebih baik khususnya pada peningkatan torsi kendaraan. Dikombinasikan dengan aerodinamika yang telah dihitung secara cermat menjadikan Toyota TS050 Hybrid memiliki kemampuan terbaik sebagai kendaraan balap ramah lingkungan. [M123]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang