Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Diduga Meluncur 21 November 2022!

Berita Otomotif

Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid Diduga Meluncur 21 November 2022!

JAKARTA – Toyota Kijang Innova Zenix hybrid diduga meluncur di Indonesia pada awal pekan depan. Kehadirannya sekaligus menjadi peluncuran perdana secara global.

Toyota, pada Senin (14/11/2022) malam, mengirimkan surel undangan peluncuran. Judul undangan tersebut ‘Global Premiere of the New Toyota Electrified Vehicle’ (Debut Global Mobil Hybrid Baru Toyota).

“Melalui surat ini, PT. Toyota Astra Motor (TAM) mengundang rekan-rekan media untuk menghadiri acara Global Premiere of The New Toyota Electrified Vehicle yang akan dilaksanakan pada Senin, 21 November 2022,” demikian tertulis pada invitasi itu.

Pada Senin malam juga, akun Instagram @toyotaid mengunggah foto kabin sebuah model dengan Panoramic Sunroof berukuran sangat besar. Terlihat pula Ambient Light biru dan sebuah perangkat pada kaca depan yang mengingatkan pada radar Advance Driving Assistance System seperti Toyota Safety Sense (TSS).

Seorang tenaga penjual diler Toyota menyebut itu adalah foto dari Kijang Innova Zenix—nama generasi baru Kijang Innova.

“Open inden (buka inden) Innova Zenix,” tulis akun @ridhotoyotamedan dalam unggahan tersebut.

kabin Toyota Kijang Innova Zenix hybrid

Lebih lanjut, seremoni peluncuran bakal berlangsung secara luring (offline) di sebuah hotel mewah di Jakarta Pusat. Toyota juga menyiarkannya secara daring (online) di YouTube Toyota Indonesia pada pkl.14.00 WIB.

Jenama asal Jepang tersebut, sejak akhir tahun lalu, sudah mengungkapkan bakal menghadirkan mobil hybrid rakitan lokal pertama mereka pada 2022. Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita membocorkan bahwa model yang dimaksud adalah Kijang Innova hybrid.

Marketing Director TAM Anton Jimmi Suwandy, di sela-sela peluncuran mobil listrik murni Toyota bZ4X pada Kamis (10/11/2022), mengatakan mobil hybrid rakitan lokal perdana mereka segera muncul.

“Sebentar lagi, kok,” ucapnya di Jakarta.

teaser Toyota Kijang Innova Zenix hybrid

Banyak isu yang bermunculan di internet terkait Kijang Innova Zenix. Di antaranya terkait hilangnya varian bermesin diesel.

Dengan demikian, opsi dapur pacu yang dipasarkan nantinya ialah mesin bensin serta mesin hybrid. Kabar burung lainnya menyinggung rentang harga Kijang Innova Zenix hybrid yang konon antara Rp400-600 juta-an.

Mari, kita nantikan apakah Kijang Innova Zenix hybrid benar-benar menjalani debut global di Indonesia pada permulaan pekan depan. Anda sudah siapkan duit untuk membelinya? [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang