Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Terpesan 1500an Unit, Daihatsu Terios 2018 Jadi Andalan

Berita Otomotif

Terpesan 1500an Unit, Daihatsu Terios 2018 Jadi Andalan

PADANG – Sejak diluncurkan pada November 2017, penjualan all-new Daihatsu Terios 2018 telah mengoleksi 1.500-an unit.

Menurut Amelia Tjandra, direktur pemasaran PT Astra Daihatsu Motor, compact SUV ini menjadi salah satu tulang punggung penjualan Daihatsu di Indonesia.

“Mulai Januari 2018 kami mengumumkan harga Daihatsu Terios 2018 dan mengirimkannya ke para pelanggan. Jadi mereka tak perlu menunggu lama,” kata Amelia.

Di pekan pertama Januari 2018, Daihatsu memberi kabar kejutan, di mana harga Daihatsu Terios 2018 tetap dan turun. Varian Daihatsu  Terios X M/T (Rp 195,2 juta) bersama Daihatsu  Terios R M/T (Rp 227,9 juta) tidak mengalami perbedaan harga alias sama seperti varian sebelumnya.

Varian-varian yang turun harganya adalah Daihatsu Terios X Deluxe M/T Rp 204,2 juta (sebelumnya Rp 205,5 juta), Daihatsu  Terios X Deluxe A/T Rp 215,2 juta (Rp 216,35 juta), Daihatsu Terios R A/T Rp 237,9 juta (Rp 242 juta), Daihatsu  Terios R Deluxe M/T Rp 237,9 juta (Rp 238,1 juta), dan Daihatsu  Terios R Deluxe A/T Rp 247,9 juta (Rp 252 juta).

All-new Daihatsu Terios 2018 memboyong sejumlah fitur keselamatan ABS (anti-lock braking system, EBD (electronic brake-force distribution), VSC (vehicle stability control), ESS (emergency stop signal = lampu hazar menyala otomatis ketika pengemudi mengerem berat secara mendadak), dua airbag di depan serta HSA (hill-start assist). Sayangnya, rem belakang masih menggunakan tromol.

Jantung mekanis all-new Daihatsu Terios 2NR VE 1.500 cc, 4-silinder, DOHC, Dual VVT-i (sebelumnya hanya VVT-i). Mesin baru ini menyemburkan tenaga puncak 104 hp pada 6.000 rpm dan torsi tertinggi 136 Nm pada 4.200 rpm.

Seluruh varian Daihatsu Terios baru (X, X Deluxe, R, dan R Deluxe) menyodorkan opsi transmisi otomatis 4-speed dan manual 5-speed.

Beberapa fitur baru yang menurut kami akan membuat nyaman pengemudi adalah Electric Power Steering, around view monitor (parkir mundur dan maju lebih mudah karena situasi depan dan belakang mobil terpantau secara real-time via layar di dashboard), dan lain-lain. [Idr]

 

 

    



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang