Beranda Berita Berita Otomotif Terbongkar! Pabrik Baru Daihatsu di Indonesia akan Produksi Mobil Listrik Terbongkar! Pabrik Baru Daihatsu di Indonesia akan Produksi Mobil Listrik Berita Otomotif Insan Akbar | 07 July 2023 21:27 JAKARTA – Pabrik baru Daihatsu di Indonesia yang saat ini sedang dibangun ternyata bakal memproduksi mobil listrik. Pada akhir 2022, Daihatsu mengumumkan pembangunan lajur produksi kedua di pabrik Karawang, Jawa Barat. Nantinya, produksi sebagian model di pabrik Sunter, Jakarta akan dipindahkan ke Daihatsu Karawang Plant 2—nama fasilitas baru tersebut. President Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Yasushi Kyoda menjelaskan bahwa pabrik baru Daihatsu ini ‘memakan’ investasi sebesar Rp2,9 triliun. Kapasitas produksinya mencapai 140 ribu unit per tahun dan akan mulai beroperasi pada Desember 2024. Bukan hanya mobil konvensional yang kelak dibikin di sana, tapi juga mobil listrik. “Pabrik ini dibuat untuk memproduksi electrified vehicle (EV/mobil listrik),” beber Kyoda dalam dalam seremoni produksi delapan juta unit Daihatsu, Jumat (7/7/2023) di Sunter, Jakarta. Sayang, ia tidak menjelaskan apa teknologi mobil listrik yang akan dibuat terlebih dahulu di sana. Seperti diketahui, mobil listrik terbagi menjadi jenis hybrid, plug-in hybrid (PHEV), atau pun battery electric vehicle (mobil listrik murni). Daihatsu sendiri saat ini memiliki lima pabrik di Indonesia, dengan lokasi di Sunter maupun Karawang. Akumulasi kapasitas produksi dari pabrik-pabrik itu mencapai 530 ribu unit per tahun. Pabrik-pabrik itu membuat mobil-mobil bermerek Daihatsu, Toyota, plus Mazda untuk pasar otomotif dalam negeri maupun luar negeri. Daihatsu juga sudah mempunyai Pusat Riset dan Pengembangan (Research and Development Center) di Karawang. Merek mobil terlaris kedua di Tanah Air selama 14 tahun berturut-turut itu sekarang menjual sembilan model. Semuanya masih bermesin pembakaran internal (internal combustion engine/ICE). Model-model itu ialah Daihatsu Sigra, Daihatsu Xenia, Daihatsu Luxio, Daihatsu Rocky, Daihatsu Terios, Daihatsu Ayla, Daihatsu Sirion, Daihatsu Gran Max pikap, Daihatsu Gran Max minibus. [Xan/Dms] >>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<< Artikel terkait Pabrik Baru Daihatsu di Karawang Resmi Beroperasi, Siap Bikin Mobil Listrik Berita Otomotif 27 February 2025 Mobil Listrik Daihatsu di Indonesia akan Pakai Teknologi Toyota Berita Otomotif 30 May 2023 Alasan Daihatsu Indonesia Belum Jual Mobil Hybrid: Pembeli Mobil Pertama Belum Butuh Mobil Listrik 16 April 2024 ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Daihatsu Daihatsu Indonesia pabrik Daihatsu Mobil Listrik mobil listrik Daihatsu Cetak Insan Akbar Reporter Insan mulai menjadi jurnalis pada 2011 di sebuah harian umum nasional dan resmi bergabung ke Mobil123.com sejak Februari 2018. Ia menyelami dunia otomotif sejak 2012 dan paling tertarik dengan isu-isu industri. Berita Utama Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ... Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ... Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ... Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ... Komentar
Terbongkar! Pabrik Baru Daihatsu di Indonesia akan Produksi Mobil Listrik Berita Otomotif Insan Akbar | 07 July 2023 21:27 JAKARTA – Pabrik baru Daihatsu di Indonesia yang saat ini sedang dibangun ternyata bakal memproduksi mobil listrik. Pada akhir 2022, Daihatsu mengumumkan pembangunan lajur produksi kedua di pabrik Karawang, Jawa Barat. Nantinya, produksi sebagian model di pabrik Sunter, Jakarta akan dipindahkan ke Daihatsu Karawang Plant 2—nama fasilitas baru tersebut. President Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Yasushi Kyoda menjelaskan bahwa pabrik baru Daihatsu ini ‘memakan’ investasi sebesar Rp2,9 triliun. Kapasitas produksinya mencapai 140 ribu unit per tahun dan akan mulai beroperasi pada Desember 2024. Bukan hanya mobil konvensional yang kelak dibikin di sana, tapi juga mobil listrik. “Pabrik ini dibuat untuk memproduksi electrified vehicle (EV/mobil listrik),” beber Kyoda dalam dalam seremoni produksi delapan juta unit Daihatsu, Jumat (7/7/2023) di Sunter, Jakarta. Sayang, ia tidak menjelaskan apa teknologi mobil listrik yang akan dibuat terlebih dahulu di sana. Seperti diketahui, mobil listrik terbagi menjadi jenis hybrid, plug-in hybrid (PHEV), atau pun battery electric vehicle (mobil listrik murni). Daihatsu sendiri saat ini memiliki lima pabrik di Indonesia, dengan lokasi di Sunter maupun Karawang. Akumulasi kapasitas produksi dari pabrik-pabrik itu mencapai 530 ribu unit per tahun. Pabrik-pabrik itu membuat mobil-mobil bermerek Daihatsu, Toyota, plus Mazda untuk pasar otomotif dalam negeri maupun luar negeri. Daihatsu juga sudah mempunyai Pusat Riset dan Pengembangan (Research and Development Center) di Karawang. Merek mobil terlaris kedua di Tanah Air selama 14 tahun berturut-turut itu sekarang menjual sembilan model. Semuanya masih bermesin pembakaran internal (internal combustion engine/ICE). Model-model itu ialah Daihatsu Sigra, Daihatsu Xenia, Daihatsu Luxio, Daihatsu Rocky, Daihatsu Terios, Daihatsu Ayla, Daihatsu Sirion, Daihatsu Gran Max pikap, Daihatsu Gran Max minibus. [Xan/Dms] >>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<< Artikel terkait Pabrik Baru Daihatsu di Karawang Resmi Beroperasi, Siap Bikin Mobil Listrik Berita Otomotif 27 February 2025 Mobil Listrik Daihatsu di Indonesia akan Pakai Teknologi Toyota Berita Otomotif 30 May 2023 Alasan Daihatsu Indonesia Belum Jual Mobil Hybrid: Pembeli Mobil Pertama Belum Butuh Mobil Listrik 16 April 2024 ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Daihatsu Daihatsu Indonesia pabrik Daihatsu Mobil Listrik mobil listrik Daihatsu
Pabrik Baru Daihatsu di Karawang Resmi Beroperasi, Siap Bikin Mobil Listrik Berita Otomotif 27 February 2025
Alasan Daihatsu Indonesia Belum Jual Mobil Hybrid: Pembeli Mobil Pertama Belum Butuh Mobil Listrik 16 April 2024
Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ...
Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ...
Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ...
Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ...