Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Sedan Bekas Rp 40 Jutaan, Tetap Mewah Meski Murah

Mobil Bekas

Sedan Bekas Rp 40 Jutaan, Tetap Mewah Meski Murah

Mencari mobil bekas di harga Rp 40 jutaan masih cukup banyak pilihannya, mulai dari sedan, hatcback, MPV hingga SUV masih tersedia di pasaran.

Namun, kalau yang Anda cari di segmen mobil sedan, ada beberapa model dari berbagai Agen Pemegak Merek (APM) yang bisa jadi pilihan. Mulai dari pabrikan Jepang hingga Eropa.

Pesona sedan memang masih jadi incaran sebagian pecinta otomotif. Predikatnya sebagai mobil mewah masih menempel bagi sebagian kalangan. Mobil ini juga tenar pada masanya, khususnya era 1990-an.

Hingga kini citra mobil sedan sebagai mobil mewah tidak pernah luntur. Salah satu alasannya adalah desainnya yang seksi dan terkesan mewah

Untuk urusan desain, memang tidak ada yang bisa mengalahkan desain mobil sedan. Mobil sedan memiliki segala unsur yang mencerminkan kemewahan, kegagahan, dan keanggunan yang semua tercampur menjadi satu.

Bila dibandingkan dengan mobil lain, sedan memang tidak identik dengan mobil untuk keluarga. Hampir semua mobil sedan hanya terdiri dari dua baris dan memiliki kabin yang sempit.

Namun demikian, mobil sedan juga memiliki banyak kelebihan dibanding mobil lainnya. Banyak yang beranggapan mobil sedan mampu berakselerasi maksimal karena memiliki bentuk yang aerodinamis dan mesin yang kuat. 

Maka, tidak heran mobil sedan diidentikan dengan mobil balap karena kecepatannya.

Mobil sedan pun kerap jadi objek bahan modifikasi. Mulai dari aliran stance yang bermain di sektor kaki-kaki, hingga modifikasi rally look dengan penambahan lampu sorot serta mudflap.  

Membeli mobil sedan baru akan dirasa sulit bagi sebagian orang dengan dana terbatas, karena harganya yang menembus ratusan juta rupiah. Oleh karena itu berburu sedan bekas jadi opsi alternatif.

Dari pantauan Mobil123.com, berikut harga sedan bekas untuk patokan harga Rp 40 jutaan:

1987 Toyota Corolla SE Saloon

Salah satu merek sedan paling legendaris, nama besar Corolla sudah melekat sejak 1970-an silam. 

Generasi Corolla ke-3, Toyota Corolla SE Saloon ini bia dibilang versi facelift dari Toyota GL.

Sedan istimewa antik 1.3 Base Spec ini mulai mengaspal sejak 1987 ini dijual dengan harga Rp38 juta.

Penjual mengklaim mobil sedan ini telah melaju sejauh 300 ribu kilo meter.

Berplat L, Surabaya, sedan mulus ini dilengkapi dengan surat-surat dengan pajak hidup. Surat masih atas nama perorangan dan pemakaian pribadi.

Tidak bekas tabrak, semua bersih terawat. Mesin juga masih dalam keadaan sehat.

Jok mobil masih orisinal dari baru, karpet dasar juga masih bawaan sejak baru.

Pelek sedan sudah di upgrade dengan pelek racing R13 Enkei Compi. 

2005 Proton Wira 1.5 GL

Sedan produksi Malaysia, Proton Wira, diproduksi dalam model sedan empat pintu dan hatchback lima pintu ini mulai produksi sejak tahun 1993 hingga 2009. 

Proton Wira dibuat berdasarkan pada platform Mitsubishi Lancer.

Keluaran sejak tahun 2004, Proton Wira mendapatkan gril, bumper depan dan pelek baru yang mirip dengan Proton Arena. 

Sejak saat itu mulai diperkenalkan Wira Special Edition atau WiSE berdasarkan Wira 1.5 GL Aeroback.

Memiliki jok depan yang unik, sistem pembuangan yang sudah dimodifikasi, roda yang lebih besar, pedal aluminium dan finishing merah serta aksen pada berbagai bagian interior.

Penjual mengklaim sedan ini sudah mengaspal sejauh 105 ribu kilo meter.

Berbahan bakar bensin dengan transmisi manual.

Surat-surat lengkap. Pajak hidup hingga Januari 2026, biaya pajak per tahun juga sangat murah, hanya Rp953.300,-.

Mesin sehat dan kondisi AC normal. Sedan ini dijual seharga Rp27 juta. klik di sini untuk langsung menghubungi penjual.

1976 Peugeot 504 1.8

Sedan antik selanjutnya, Peugeot 504 adalah mobil bermesin depan, berpenggerak roda belakang yang diproduksi dan dipasarkan oleh Peugeot dari tahun 1968 hingga 1983 dalam satu generasi.

Peugeot 504 terkenal karena struktur bodinya yang kokoh, travel suspensi yang panjang, dan poros penggerak tabung torsi – tertutup dalam tabung yang dipasang di setiap ujungnya.

Peugeot 504 GL Saloon 2.0 MT lansiran tahun 1976 ini bermesin 1.976cc dengan bahan bakar bensin.

Bertransmisi manual dengan tipe 4x2 ini diklaim telah melaju sejauh 155 ribu kilo meter.

Interior masih sangat baik, dengan jok kulit terawat, sistem entertainment radio baik danbermesin kering.

Surat-surat lengkap, plat N malang. Pajak juga hidup.

Peugeot 504 1976 ini dijual dengan harga Rp39 juta nego di tempat. Penjual juga terima pembayaran secara cash, kredit maupun tukar tambah.

Cek kondisi lengkapnya dan hubungi penjual di sini.

1995 Mercedes-Benz C180 1.8

Satu lagi, mobil sedan Mercedes-Benz C-Class yang memulai debutnya dengan jajaran lengkap mesin multi-katup. 

Keluarga unit bensin empat silinder, yang disebut M111 ini, memulai debutnya di C 180 (1,8 L, 122 PS (90 kW; 120 hp)).

Sedan lansiran 1995 berwarna abu-abu ini bermesin 1.800 cc dengan bahan bakar bensin.

Transmisi manual 4x2 ini diklaim penjual sudah menempuh jarak 100 ribu kilo meter.

Interior masih terawat dengan baik, jok kulit, dashboard terawat dan sistem infotainment serta AC yang masih dalam keadaan baik.

Surat-surat lengkap, plat B Karawaci, Tangerang. STNK, BPKB, Faktur penjualan lengkap. Dan pajak tahunan sedan ini juga haya Rp1 jutaan saja.

Seda mewah nan klasik ini dijual di harga Rp49 juta nego. Silakan sambangi mobilnya di Lenmarc Mall Surabaya untuk uji test drive.

Penjual juga menerima pembayaran secara cash, kredit maupun tukar tambah (tahun 2010 ke atas).

Penjual menjamin, mobil sedan ini bisa langsung di cek ke bengkel resmi agar lebih yakin. Minat serius, silakan hubungi di sini.

1995 BMW E34 520i

Last but not least, BMW E34 adalah generasi ketiga dari BMW Seri 5, yang diproduksi dari 2 November 1987 hingga 1996. 

Awalnya diluncurkan sebagai sedan pada Januari 1988, E34 juga melihat bodi bergaya touring yang ditambahkan di September 1992.

BMW mengganti E34 dengan E39 5 Series pada Desember 1995, meskipun model E34 Touring tetap diproduksi hingga Juni 1996.

Generasi E34 menandai pertama kalinya all-wheel drive dimasukkan ke dalam Seri 5 dengan 525iX, dan mesin V8 pertama yang digunakan dalam Seri 5.

E34 juga memperkenalkan kontrol stabilitas (ASC), kontrol traksi (ASC+T), transmisi manual 6-percepatan, dan peredam yang dapat disesuaikan (EDC) ke kisaran Seri 5.

Di iklan Mobil123.com, BMW 520i E34 (Non Vanos) ini diharai Rp49 juta nego tipis.

Penjual yang akhirnya rela mobil kesayangannya dijual ini tentu sangat dirawat. 

Pajak ON, eksterior mulus dan mesin halus. Plat B genap Jakarta Selatan.

Penjual mengklaim sedan abu ini telah menempuh jarak sejauh 200 ribu kilo meter (slow going).

Ban masih tebal dan pelek original.

Semua sistem electrical baik dan kaki-kaki senyap. Begitupun dengan head unit audio dan speaker yang masih aktif.

Sambagi pemilik iklan di Cinere Depok, dan klik di sini untuk info selanjutnya.

>>>>> Langsung cek aja mobil bekas dari Mobil123.com di sini! <<<<<

[Tih/Dms]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang