Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Signal Lemah Honda Indonesia, All-new Mobilio Dilansir di GIIAS 2020

Mobil Baru

Signal Lemah Honda Indonesia, All-new Mobilio Dilansir di GIIAS 2020

BANDUNG - PT Honda Prospect Motor (HPM) memberikan signal lemah akan meluncurkan Honda Mobilio 2020 di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Agustus mendatang.

Seperti kita ketahui bersama, Honda Mobilio sempat menjadi primadona kelas low MPV saat pertama kali dijual di Indonesia 2014 silam. Kehadirannya pernah menjadi penantang serius raja di kelas ini yakni Toyota Avanza.

Namun hal tersebut tak berlangsung lama. Tercatat praktis hanya 2 tahun pertama Mobilio menggebrak. Untuk diketahui, pada 2015, angka penjualannya mencapai hampir 43 ribu unit disusul 2016 39 ribuan unit.

Selebihnya, penjualannya pragtis stagnan, terlebih dalam 2-3 tahun belakangan ini. Pamornya redup seperti tak berdaya, hanya mampu memandangi pertarungan Avanza dengan pentang lainnya yakni Mitsubishi Xpander. Penjualannya turun mulai dari 35 ribuan pada 2017, 24 ribu di 2018 hingga akhir 2019 penjualan Mobilio hanya 15 ribuan unit saja. 

Menyikapi hal tersebut, HPM sepertinya belum mau berkomentar banyak. Posisinya publiknya masih pasif, seolah masih puas dengan keberadaan Mobilio yang sekarang sembari mengamati perkembangan pasar.

"Mobilio masih tergolong stabil. Kontribusi penjualan 11 persen ada di urutan ketiga setelah Brio dan HR-V. Peminatnya masih banyak di fleet," jelas Yusak Billy, Business Innovation and Sales & Marketing PT HPM di acara "CR-V 20 Years of Great Adventure”, berlansung 22-23 Januari 2020 dari Jakarta menuju Bandung.

Di masa mendatang, PT HPM belum mau terbuka soal Mobilio. Terlebih saat didesak soal kapan dilansirnya generasi terbaru dari Mobilio yang generasi pertamanya sudah masuk tahun keenam.

"Soal ini nanti tunggu di GIIAS saja," tutup Billy.



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang