Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Semakin Membaik, Ekspor Toyota Dekati Kondisi Normal

Berita Otomotif

Semakin Membaik, Ekspor Toyota Dekati Kondisi Normal

JAKARTA – Kondisi ekspor Toyota Indonesia kembali membaik pada kuartal pertama tahun 2021.

Hal ini dibuktikan dengan terjadinya peningkatan jumlah ekspor bila dibanding pada kuartal keempat 2020. Sepanjang kuartal I/2021, tercatat ekspor mobil CBU bermerek Toyota mencapai 49.200 unit, menunjukkan peningkatan sebesar 2% dibandingkan kuartal IV 2020 yang mencapai 48.000 unit.

Hasil tersebut tentunya sangat baik karena artinya jumlah ekspor kendaraan Toyota mulai mendekati angka normal. Tercatat, kinerja ekspor Toyota Indonesia sebelum pandemi COVID-19 melanda dunia, yakni 50.000 unit pada kuartal I/2020 lalu.

Data Gaikindo mencatat, ekspor CBU Toyota pada periode yang sama berkontribusi hingga 62% terhadap total ekspor otomotif nasional Indonesia. Kinerja ini memberikan sinyal positif bagi pelaku industri otomotif dalam hal pemulihan kinerja di Tanah Air.

Toyota

“Kami berharap kondisi ekspor industri otomotif Indonesia tahun ini sudah mulai berangsur-angsur pulih dan setidaknya mencapai 80% dari pencapaian ekspor sebelum pandemi COVID-19 melanda,” ucap Bob Azam, Direktur Corporate Affairs TMMIN.

Eskpor Toyota Indonesia di kuartal pertama ditopang dari kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV), Multi-Purpose Vehicle (MPV), dan Sedan. Toyota Rush pun menjadi model paling banyak diekspor dengan capaian 11.600 unit disusul oleh Vios 8.800 unit, dan Fortuner 7.300 unit. Kemudian, ada Kijang Innova, Avanza, Agya, Yaris, Sienta, dan Town Ace/Lite Ace dengan sumbangan 21.500 unit.

Selain ekspor mobil secara CBU, Toyota Indonesia juga mengirimkan kendaraan terurai atau Complete Knock Down (CKD) hingga 16.750 unit. Juga ada ekspor mesin bensin dan etanol dengan tipe TR dan NR dengan total 32.000 unit dan komponen hingga 25 juta unit.

Kendaraan-kendaraan tersebut dikirim ke lebih dari 80 negara di dunia. Tentunya hal tersebut merupakan sebuah prestasi tersendiri karena artinya kendaraan produksi Tanah Air sudah diterima oleh masyarakat global.

“Kami ingin terus meningkatkan peran penting Toyota Indonesia sebagai salah satu basis produksi dan ekspor bagi Toyota di pasar global. Terlebih dengan rencana Toyota Indonesia untuk memproduksi kendaraan Hybrid EV pada tahun 2022 untuk pasar domestik dan ekspor,” ujar Bob. [Adi/Had]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang