Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Porsche 911 GT3 RS Mengaum di Geneva

Mobil Baru

Porsche 911 GT3 RS Mengaum di Geneva

GENEVA - Berbekal mesin baru berkapasitas 4.000 cc dengan tenaga 500 tenaga kuda dan torsi 338 pound-feet, rasanya adalah pantas bila bila kita mengatakan Porsche 911 GT3 RS yang diperkenalkan di Jeneva merupakan mobil sport yang sukar dicari tandingnya.

Yak, Porsche memang membawa Porsche 911 GT3 RS untuk menjawab kebutuhan pasar akan mobil sport yang merupakan spesialisnya. Mobil ini sudah melalui beragam penelitian guna menciptakan sebuah mobil dengan perfoma tinggi.

Seperti yang sudah kami sebutkan di atas, Porsche memiliki mesin luar biasa. Dengan mesin tersebut, Anda hanya memerlukan waktu 3,1 detik untuk mencapai kecepatan 100 km/jam, dan hanya butuh waktu 7 menit 20 detik untuk mengelilingi sirkuit Nürburgring Nordschleife. Catatan waktu ini lebih cepat 5 detik jika dibandingkan dengan Porsche 911 GT3.

Mobil juga dibuat sedemikian rupa agar terasa ringan. Atap magnesium dan serat karbon digunakan agar mobil ini memiliki bobot rendah namun tetap kuat. Diet yang dilakukan ini berhasil membawa Porsche 911 GT3 RS lebih ringan 22 kilo dibanding dengan GT3.

Mesin tersebut tentu juga didukung dengan tampilan sporty mobil. Mobil ini dilengkapi dengan body kit untuk meningkatkan perfoma kendaraan. Sayap belakang berukuran besar dipadukan dengan lengkungan roda depan diharapkan mampu meningkatkan downforce kendaraan.

Desain interior Porsche 911 GT3 RS dibuat dengan elemen Alcantara berdasarkan Porsche 911 GT3 saat ini. Salah satu keunggulan utamanya adalah mobil ini dilengkapi dengan bucket seat, yang mengambil dasar dari carbon bucket seat milik Porsche 918 Spyder.

Jika anda memiliki uang US$175.000 atau setara dengan Rp 2,272 miliar, maka tidak ada  salahnya Anda memesan sebelum mobil ini diluncurkan secara resmi. Mobil ini baru akan diluncurkan pada awal Juli 2015. [Adi/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123.
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang