Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Peugeot Pick-up Berplatform Dongfeng Akan Segera Dipasarkan

Mobil Baru

Peugeot Pick-up Berplatform Dongfeng Akan Segera Dipasarkan

PARIS – Peugeot meluncurkan kendaraan jenis pick up double cabin yang berbagi platform dengan Dongfeng untuk pasar Afrika.

Mobil lima penumpang ini merupakan produk Dongfeng Rich yang hanya diganti emblemnya. Menariknya, Dongfeng Rich sendiri merupakan kendaraan yang dikembangkan dari basic Nissan Navara D22 yang pertama kali dikenalkan pada 1997.

Untuk diketahui, sejak 2014, pabrikan mobil asal China Dongfeng mengakuisisi 13 persen saham Peugeot. Brand asal Perancis ini bukanlah yang pertama kalinya bermain di segmen pick up. Karena sejatinya Peugeot pernah memproduksi  pick up 504 pada 2005 untuk pasar Nigeria dan kemudian tidak bertahan lama.

Pihak Peugeot menyatakan bahwa produk terbarunya ini, dikembangkan guna memberikan kebutuhan konsumen akan kendaraan yang tangguh dengan kemampuan 4X4. Peugeot Pick up sendiri dikatakan mudah digunakan di seluruh kondisi jalan dan diklaim mudah untuk dirawat.

Peugeot mengincar 10 persen dari pasar pick up kawasan Afrika Utara dan Afrika Barat. Adapun di kawasan ini sekitar 56 ribu kendaraan jenis pick up kompak beredar di pasar Afrika. Jenis mesin diesel dan transmisi 4X4 mendominasi segmen pick up hingga 92 dan 77 persen.

Peugeot Pick up menggunakan mesin turbo diesel 2.5-liter common rail yang mampu menghasilkan tenaga maksimal sebesar 115 hp dan torsi 280 Nm. Kendaraan ini ditawarkan dengan memiliki satu pilihan transmisi yakni manual lima-percepatan.

Fitur yang ditawarkan adalah radio dengan fungsi pemutar CD dan slot USB di dalam layar monitor LCD. Untuk faktor keselamatan mobil ini menyajikan rem ABS, EBD, sensor parkir belakang dan airbag untuk pengemudi dan penumpang.

Peugeot  juga dilengkapi dengan AC, jendela dan spion yang dapat dikontrol secara elektris. Disebutkan bahwa bak mobil ini dapat memuat barang hinga 815 kg.

Secara resmi Peugeot Pick up akan mulai dipasarkan di benua Afrika pada September 2017. [Dew/Ari]

Temukan mobil idaman di Mobil123        
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Denny Basudewa

Denny Basudewa

Reporter

Cowok kelahiran Bogor, Jawa Barat ini gemar mendalami seluk beluk dunia otomotif. Dunia jurnalistik telah menjadi passion hidupnya sehingga ingin terus memberikan informasi seputar otomotif pada masyarakat.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang