Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Perusahaan Israel Ini Bikin Teknologi Canggih untuk Mobil Listrik

Berita Otomotif

Perusahaan Israel Ini Bikin Teknologi Canggih untuk Mobil Listrik

LAS VEGAS - Seperti sudah banyak diberitakan, era mobil listrik sudah di depan mata. Di prediksi banyak pihak di masa depan mobil bertenaga listrik akan menguasai jalan. Nah, perusahaan Israel ini punya teknologi canggih terkait mobil listrik.

Perusahaan itu adalah Storedot yang berniat untuk memamerkan keunggulan teknologi baterai yang bisa di charge dalam waktu sangat cepat pada 2016 mendatang.

Tidak main-main, teknologi dari Storedot ini mampu membuat baterai listrik diisi penuh tenaganya hanya dalam waktu 3 menit saja! 

Chief executive Storedot Doran Myersdorf mengatakan kepada BBC bahwa teknologi ini sebenarnya dirancang untuk ponsel. Tapi ternyata teknologi ini juga bisa diadopsi di industri otomotif dan dia yakin bisa melakukannya.

"Kami baru saja mulai kerja pada kendaraan listrik. Kami bermaksud untuk menunjukkan dalam waktu satu tahun model mobil yang dapat terisi dalam tiga menit," lugasnya.

Di ajang 2015 Consumer Electronics Show (CES) yang tengah digelar, Storedot sudah memperlihatkan teknologi mereka untuk ponsel. Dengan menggunakan molekul organik disistensis yang membuat smartphone hanya lebih tebal beberapa milimeter, Storedot bisa membuat perbedaan dalam hal waktu charged yang menjadi sangat singkat. [Syu/Idr]

 

Temukan mobil idaman di Mobil123

Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter.

Tag Terkait


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang