Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Pertamina Akan Perkenalkan Pertamax Turbo Euro4 di GIIAS 2017

Berita Otomotif

Pertamina Akan Perkenalkan Pertamax Turbo Euro4 di GIIAS 2017

JAKARTA - PT Pertamina (Persero) akan menghadirkan produk BBM terbaru Pertamax Turbo Euor4 di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Inikah tanda awal dari Pemerintah untuk ketok palu regulasi standar emisi Euro4 di Indonesia?.

Bocoran akan diperkenalkannya Pertamax Turbo Euro4 sendiri disampaikan langsung oleh Yudi Nugraha, Area Manager Communication & Relation Jawa Bagian Barat PT Pertamina (Persero). Namun informasi yang diberikan hingga saat ini belum secara detail.

"Intinya akan diperkenalkan BBM baru Pertamax Turbo Euro4. Namun spesifikasi dan harga baru akan kami sampaikan di GIIAS 2017 bulan depan," jelas Yudi.

Yudi hanya menambahkan, Pertamax Turbo Euro4 memiliki nilai oktan sama dengan Pertamax Turbo yang ada sekarang ini yakni 98. Perbedaaan pastinya terletak pada komposisi kandungan yang ada pada BBM baru tersebut, sayang detailnya tidak diberitahukan hari ini. Selain itu Yudi juga masih bungkam soal harga jualnya.

Yang pasti, ini menjadi pertanda akan segera diberlakukannya aturan emisi gas buang Euro4. Perbandingan antara Euro2 dan Euro4 terletak pada perbedaan tingkat sulfur. 

Euro2 masih memiliki tingkat sulfur hingga 300 part per milion (ppm). Sementara Euro4, teknologi yang digunakan menggunakan RON minimal 92 dan sulfur 50 ppm. Dengan standar ini kualitas udara di Indonesia akan jauh  lebih baik.

Seperti kita ketahui, Pemerintah melalui Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) resmi mengeluarkan aturan standar bahan bakar kendaraan bermotor Euro 4 dari Euro2 yang saat ini berlaku.

Melalui Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (Permen LHK) Nomor 20 Tahun 2017 tentang Penerapan Bahan Bakar Standar Euro 4, industri kendaraan bermotor diberikan waktu 18 bulan untuk menyesuaikan produk keluaran kendaraan berbahan bakar bensin dan diesel atau solar dalam waktu empat tahun.

Sinergi dengan kementerian terkait juga dilakukan dalam proses penyiapan bahan bakar berstandar Euro 4 termasuk pula kilang Pertamina. [Ari]

Temukan mobil idaman di Mobil123          
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Krisna Arie

Krisna Arie

Editor

Senang semua benda bermesin dan beroda sejak duduk di bangku sekolah dan memulai bekerja di media dengan segmen otomotif sejak tahun 2002. Pria sederhana ini selalu percaya pekerjaan akan lebih sempurna jika didasari dengan passion.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang