Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Perpres Tentang Mobil Listrik Diklaim Dapat Sambutan Positif

Berita Otomotif

Perpres Tentang Mobil Listrik Diklaim Dapat Sambutan Positif

JAKARTA – Pemerintah Indonesia mengklaim bahwa Peraturan Presiden nomor 55 tentang Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai telah disambut oleh para pelaku industri.

Hal ini disampaikan oleh Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman di sela-sela pembukaan Indonesia Electric Motor Show (IEMS) 2019. Bahkan Ia mengklaim tidak ada keluhan terkait aturan ini.

“Sangat baik (respon pelaku industri), Saya surprise juga. Tidak ada (keluhan) karena kami membuat Perpres dengan mengacu pada perundangan di negara-negara lain. Perpres juga sangat bagus karena akan ada terobosan-terobosan baru terkait perpajakan sehingga membuatnya jadi lebih transparan,” ungkapnya.

Untuk turunan dari Perpres tersebut pun dikabarkan sedang dikerjakan oleh kementerian terkait, temasuk Kementerian Perindustrian. Bila aturan-aturan tersebut sudah rampung maka para pelaku industri akan lebih mudah untuk masuk ke pasar di Indonesia.

Sementara itu Kementerian Perindustrian sendiri belakangan ini sudah mulai gencar untuk mempercepat pengembangan kendaraan bermotor. Salah satunya adalah dengan menggandeng New Energy and Industrial Technology Development Organization (NEDO) untuk proyek percontohan yang dinamakan “The Demonstration Project To Increase Energy Efficiency Through Utilization Of Electric Vehicle And Mobile Battery Sharing”.

Dalam kesepakatan ini, Kementerian Perindustrian dalam pilot project ini akan dilaksanakan demontrasi dan studi kendaraan listrik yang akan dilaksanakan di Kota Bandung, Kabupaten Bandung Barat dan Provinsi Bali.

Proyek demontrasi kendaraan listrik akan dilakukan melalui skema leasing kepada konsumen langsung (skema business to consumer) serta oleh pelaku bisnis (business to business), dengan melibatkan 300 unit motor listrik (EV Bike), 1000 unit baterai, 40 unit Baterai Exchanger Station (BEx Station) dan 4 unit mobil listrik (Mikro EV). [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang