Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Pemerintah Pastikan Beri Bantuan untuk Industri Otomotif

Berita Otomotif

Pemerintah Pastikan Beri Bantuan untuk Industri Otomotif

JAKARTA – Kementerian Perindustrian memastikan bahwa industri otomotif akan mendapatkan bantuan dari Pemerintah Indonesia agar dapat bertahan di tengah pandemik Corona Virus Disease 2019 (Covid-19).

Langkah ini dilakukan karena Kemenperin melihat bahwa otomotif merupakan industri yang sangat terdampak akibat pandemik. Padahal, otomotif merupakan salah satu industri yang menyerap banyak tenaga kerja.

Dalam Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Nomor 1 Tahun 2020, terdapat tambahan penanganan Covid-19 sebesar Rp 405,1 Triliun. Dari jumlah tersebut, Rp 150 triliun akan digunakan untuk membantu pemulihan sektor industri termasuk industri otomotif.

“Perppu ini akan sangat membantu sektor industri, termasuk industri otomotif sehingga mereka dapat melakukan recovery dengan cepat menuju kondisi yang normal,” jelas Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Perindustrian.

Tak hanya itu, Kemenperin juga sudah mengusulkan berbagai stimulus tambahan untuk menggairahkan usaha sektor industri, termasuk industri otomotif. Inisiatif ini sedang dikoordinasikan bersama Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Kementerian Keuangan, serta pelaku industri.

“Terdapat berbagai stimulus yang sedang kami diskusikan sehingga diharapkan dapat membantu sektor industri termasuk otomotif untuk dapat bertahan pada kondisi sulit ini,” tuturnya.

Tetap Penuhi Kewajiban
Ia juga mengingatkan para pelaku industri otomotif untuk tetap melaksanakan kewajiban terhadap para pekerjanya. Salah satunya adalah dengan memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) tepat waktu dan menghindari terjadinya Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) meski industri otomotif tengah terpukul.

“Kami mengimbau kepada pelaku industri otomotif tersebut dapat memastikan bahwa hak-hak pekerjanya bisa terpenuhi, seperti THR yang diharapkan dapat dibayar tepat waktu. Kami bersama Gaikindo akan berupaya semaksimal mungkin untuk berupaya membantu industri otomotif dalam jangka pendek ini untuk mencegah terjadinya PHK,” tegasnya.

Pandemik Covid-19  seperti diketahui bersama memukul sejumlah industri, termasuk otomotif. Gaikindo bahkan memperkirakan terjadi penurunan penjualan hingga 40% bila dibandingkan dengan penjualan tahun lalu. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang