Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Toyota Akan Diskusikan Kemungkinan Upgrade Teknologi LCGC

Berita Otomotif

Toyota Akan Diskusikan Kemungkinan Upgrade Teknologi LCGC

JAKARTA - Toyota belum memastikan apakah mereka bisa menaikkan teknologi mesin mobil low cost green car (LCGC) atau tidak, sesuai kemauan pemerintah.

Seperti diberitakan sebelumnya, pemerintah berencana menaikkan Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) LCGC dari saat ini 0 persen menjadi 3 persen melalui regulasi low carbon emission vehicle (LCEV) yang sedang disusun, dengan periode tenggang 2 tahun. PPnBM bisa berkurang menjadi 2 persen jika para pabrikan yang ikut serta di segmen ini meningkatkan teknologi mesin di model-model mereka.

Toyota menjadi salah satu merek yang bakal terkena imbas rencana tersebut karena mereka ikut bermain di LCGC melalui Agya dan Calya. Saat dimintai respons, mereka mengaku belum tentu melakukannya dan harus membicarakannya terlebih dahulu.

“Kami harus diskusi dengan prinsipal kira-kira teknologi seperti apa lagi karena ini (LCGC), kan, segmennya pembeli mobil pertama,” ucapnya usai peluncuran Toyota C-HR hybrid pada awal pekan ini di Jakarta.

Dengan segmen dan rentang harga LCGC, Anton secara jujur mengatakan peningkatan teknologi mesin yang diinginkan regulator tidak mudah. Tapi, ia berharap diskusi dengan prinsipal bisa menemukan caranya.

“Namanya teknologi selalu ada cara-cara baru. Apalagi ada kerja sama Toyota dengan Daihatsu sehingga mudah-mudahan ada cara membuat teknologinya meningkat lagi,” tandasnya.

Pasti Lanjut
Anton sendiri menegaskan bahwa Toyota akan tetap ikut serta dalam LCGC, meski nantinya teknologi mesin tidak bisa mereka tingkatkan. Namun, harus ada langkah-langkah yang mereka tempuh agar dapat bertahan karena PPnBM 3 persen bakal membuat harga naik, kemudian mempengaruhi volume penjualan.

“Kami akan bertahan dan kami sedang pikirkan bagaimana caranya maupun solusinya. Kami juga akan bicara dengan prinsipal untuk bagaimana melakukan reduksi biaya produksi pastinya. Mungkin kami pikirkan juga bagaimana meningkatkan volumenya dengan cara-cara lain seperti dengan gimmick marketing dan lain-lain,” tukasnya.

Selain Toyota, LCGC juga diikuti oleh Daihatsu, Datsun, Honda, Suzuki. Daihatsu mempunyai Ayla dan Sigra, Datsun punya Go Panca dan Go+ Panca, Honda mengandalkan Brio Satya, sedangkan Suzuki bertumpu pada Karimun Wagon R. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang