Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Mitsubishi Xpander Kena Recall di Vietnam, Indonesia Aman

Berita Otomotif

Mitsubishi Xpander Kena Recall di Vietnam, Indonesia Aman

SUMBA – PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengakui bahwa Mitsubishi Xpander mengalami recall di Vietnam.

Recall tersebut disebabkan adanya kerusakan pada fuel pump sehingga suplay bahan bakar ke mesin berhenti. Kondisi tersebut membuat mesin menjadi sulit untuk dinyalakan sehingga Mitsubishi di Vietnam akhirnya mengambil keputusan untuk melakukan recall.

Menariknya, meski feul pump pada Mitsubishi Xpander di Indonesia dan Vietnam menggunakan produk yang sama, MMKSI tidak melakukan recall untuk pasar dalam negeri. Ini karena di Indonesia kerusakan tersebut tidak terjadi.

“Masalah tersebut tidak terjadi di Indonesia meski produk (fuel pump)nya dari perusahaan yang sama. Tapi kalau konsumen ada yang mengalami masalah tersebut, silahkan hubungi bengkel resmi terdekat,” tegas Naoya Nakamura, President Director PT MMKSI.

Kerusakan pada fuel pump sebenarnya bisa disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya adalah kualitas bahan bakar yang buruk. Sayangnya, hingga kini Mitsubishi Vietnam masih belum menyampaikan penyebab kerusakan tersebut.

“Ya kami tidak bisa langsung klaim seperti itu karena belum ada pernyataan resmi dari Mitsubishi Vietnam. Hingga kini, penyebab kerusakan masih diselidiki dan kami serius dalam menangani ini,” tegasnya kemudian.

Mitsubishi Xpander saat ini telah menjelma menjadi mobil terlaris Mitsubishi di Indonesia dan telah di eskpor ke beberapa negara di Asia Tenggara seperti Filipina dan Vietnam. Jumlah negara pengimpor Mitsubishi Xpander pun diklaim akan terus bertambah seiring dengan sudah normalnya produksi pabrik Mitsubishi di Bekasi. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang