Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Mitsubishi Outlander Sport Club Gelar Touring ke Bromo

Berita Otomotif

Mitsubishi Outlander Sport Club Gelar Touring ke Bromo

JAKARTA – Pemilik dan pengguna Mitsubishi Outlander Sport Club (OSC) menggelar touring ke gunung Bromo, Jawa Timur.

OSC kembali menggelar touring dengan jarak cukup jauh ke Gunung Bromo, Jawa Timur. Belasan member ikut serta dalam agenda yang mulai digelar hari ini (13/10). Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahunnya oleh OSC.

Touring sendiri dilakukan untuk melepas penat dari para member dari rutinitas sehari-hari. Lokasi gunung Bromo dipilih karena memiliki pemandangan alam nan mengagumkan. Perjalanan ini akan menempuh jarak sekitar 893 kilometer.

“Kami pilih Bromo karena memiliki jalur yang menantang. Para member pun sangat antusias mengikuti touring kali ini. Perjalanan ini masuk dalam agenda tahunan kami setelah touring Lampung,” ujar Isnan Apriyanto, Sekjen OSC.

Perjalanan touring diawali dengan berkumpul di rest area KM 19 tol Cikampek. Peserta dari berbagai daerah bergabung sejak pukul 07.00 WIB. Dua orang member dari chapter Balikpapan-Borneo (CBB) ikut ambil bagian dalam kegiatan touring kali ini.

Beberapa member turut memboyong keluarga dalam perjalanan kali ini. Selain menguji kemampuan mobil, para anggota OSC memang kerap menjadikan touring sebagai ajang rekreasi bersama keluarga.

Kendaraan bergenre Sport Utility Vehicle (SUV) ini tidak hanya diminati oleh kaum adam saja. Terbukti beberapa member wanita di OSC tergabung dalam kegiatan touring ke Bromo. Mereka membaur dengan peserta lainnya.

Touring OSC ke Bromo menuju destinasi pertama yakni pintu tol Brebes. Dari sana, peserta dikawal dengan satuan patroli pengawal dari Polda Jateng. Perjalanan hari ini akan berakhir di kota Jogjakarta. Kemudian berlanjut menuju Bromo pada esok hari. [Dew/Ari]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang