Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Mitsubishi Gandeng PLN untuk Bangun Pengisian Daya Mobil Listrik

Berita Otomotif

Mitsubishi Gandeng PLN untuk Bangun Pengisian Daya Mobil Listrik

JAKARTA - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI), distributor resmi kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi menandatangai nota kesepahaman dengan PT PLN (Persero) terkait penyediaan fasilitas pengisian daya mobil listrik.

Kerjasama ini bertujuan untuk memudahkan pelanggan Mitsubishi Outlander PHEV dalam mengisi daya. Setiap pelanggan akan mendapatkan fasilitas pengisian daya Type 1 (AC) yang akan dipasangkan di rumah konsumen dan melalui kerjasama ini, setiap pemasangan home charging akan disediakan paket layanan untuk kecukupan daya sambungan listrik pelanggan dan fasilitas power connecting port (AC) sebagai bentuk dukungan dari PT PLN.

“Sejalan dengan langkah pemerintah Indonesia dalam percepatan program mobil listrik berbasis baterai, kali ini kami bekerjasama dengan pemerintah melalui PT PLN dalam penyediaan fasilitas pengisian daya mobil listrik di rumah konsumen. Kerjasama ini, akan memberikan kemudahan kepada konsumen kami dalam pemasangan fasilitas home charging,” papar Naoya Nakamura, President Director of PT MMKSI.

Mitsubishi pertama kali mengenalkan Mitsubishi Outlander PHEV menjelang ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019. Ini adalah mobil listrik pertama yang dibawa oleh Mitsubishi ke Indonesia.

Mobil ini telah dilengkapi dengan teknologi plug-in hybrid electric vehicle (PHEV) yang menggabungkan mesin pembakaran internal (internal combustion engine/ICE) dengan sistem penggerak listrik. Di balik kap depan terdapat mesin bensin 2.4-l DOHC MIVEC berdaya 126 hp dan torsi 199 Nm.

Sebagai kombinasi, dimasukkan pula baterai listrik 13,8 kWh dengan dua motor penggerak yang masing-masing terletak di depan dan belakang. Motor penggerak depan berdaya 80hp dengan torsi 199 Nm, sedangkan yang di belakang bertenaga 93hp dengan torsi 195 Nm. Mitsubishi Outlander PHEV dijual dengan harga Rp Rp 1,289 miliar on-the-road Jakarta. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang