Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Merek Mobil Vietnam VinFast Laporkan Youtuber ke Polisi karena Reviu Jelek

Berita Otomotif

Merek Mobil Vietnam VinFast Laporkan Youtuber ke Polisi karena Reviu Jelek

HANOI – Merek mobil Vietnam VinFast menjadi perhatian media internasional, setelah melaporkan youtuber ke polisi karena reviu yang negatif.

Youtuber bernama Tran Van Hoang tersebut, seperti dilaporkan Reuters baru – baru ini, dilaporkan ke penegak hukum dengan alasan ‘konten bohong yang dapat berpengaruh pada reputasi perusahaan'. Pabrikan itu mengaku memiliki dasar mencukupi untuk membuktikan bahwa apa yang dikatakan oleh Hoang bukan cuma sebuah ‘komplain normal’.

“Walaupun Pak Tran Van Hoang secara proaktif menghapus video, kami telah menyimpan segala bukti dan telah mengirimkan laporan kami kepada kepolisian,” kata VinFast dalam keterangan resmi mereka.

“Polisi telah menerimanya dan telah menjadwalkan waktu untuk memanggil Pak Hoang,” lanjut mereka.

VinFast Lux A2.0

Tran Van Hoang adalah Youtuber Vietnam cukup populer. Ia memiliki 455 ribu pengikut (subscriber).

Video berdurasi sekitar setengah jam itu sendiri sekarang muncul di Youtube karena diunggah oleh akun - akun lain. Hoang tampak mengawali reviu dengan mengaku bangga telah membeli VinFast Lux A2.0, tapi kemudian memberondong pabrikan milik Vingroup tersebut dengan berbagai kritik.

Hal – hal yang ia komplain antara lain kinerja sensor tekanan udara ban yang tidak beres, kinerja wiper kaca depan, performa Wireless Charger, pintu berbunyi saat dibuka-tutup, plus pengalaman tak mengenakkan dengan dealer.

“Ini adalah kali pertama kami melaporkan seseorang kepada aparat keamanan demi melindungi reputasi kami serta konsumen – konsumen kami,” ujar VinFast.

Merek mobil Vietnam yang bermarkas di Haiphong tersebut berencana masuk ke pasar internasional. Pada 2022, mereka bakal meluncurkan mobil listrik di Amerika Serikat.

Ada pula rencana masuk ke bursa saham dan menjadi perusahaan publik, dengan potensi pemasukan tambahan sebanyak USD60 miliar. Di masa depan, VinFast juga mengincar pasar Eropa maupun Kanada.

Merek mobil Vietnam VinFast di Paris Motor Show 2018

“Jika insiden serupa terjadi saat kami beroperasi di Amerika Serikat, kami juga akan melaporkannya kepada otoritas di sana sesuai dengan hukum yang berlaku untuk melindungi hak – hak legal kami,” tegas VinFast.

Reuters mencoba menghubungi Tran Van Hoang untuk meminta tanggapan. Akan tetapi, sang youtuber menolak mengatakan apa pun. [Xan]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang