Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Mercedes-Benz V-ision e Concept: Lounge Mewah Berjalan

Mobil Baru

Mercedes-Benz V-ision e Concept: Lounge Mewah Berjalan

GENEVA – Di Geneva Motor Show 2015, Mercedes-Benz V-ision e Concept diluncurkan. MPV (Multi Purpose Vehicle) dengan dimensi dan ukuran yang lebih besar masih dibutuhkan untuk mengangkut keluarga atau bos besar.

Kata menyenangkan sangat tepat untuk konsep ini karena MPV berbasis V-Class ini didukung teknologi plug-in hybrid paling canggih dan diklaim sangat efisien. Mercedes-Benz V-ision e Concept disokong mesin  bensin empat-silinder 155 kW (210 hp) dan 350 Nm, sedangkan motor listrik menyemburkan tenaga 90 kW dan 340 Nm torsi.

Jika kedua elemen tersebut bekerja bersamaan maka akan menghasilkan total tenaga 245 kW (333 hp) dan semburan torsi hingga 600 Nm.

Konsumsi bahan bakar minyak (BBM) kurang dari 3 liter per 100 km. Mercedes-Benz mengklaim kendaraan dapat melakukan perjalanan hingga 50 km dalam mode listrik. Energi untuk motor listrik ini disimpan dalam baterai lithium-ion kapasitas total 13,5 kWh.

Mercedes-Benz membuatnya sangat cerdas. Bagaimana tidak semua energi disimpan dalam baterai dan nantinya bisa digunakan sesuai kebutuhan. Pengendara bisa memilih empat mode berbeda mulai Hybrid, E-Mode, E-Save dan Charge.

Jadi tidak hanya menyediakan MPV dengan kabin penumpang yang luas dan nyaman. Mercedes-Benz juga menyediakan MPV fungsional dan sangat efektif mengurangi konsumsi bahan bakar serta membuat langit jadi lebih hijau.

Interior V-ision e Concept ini mengingatkan suasana lounge modern, mewah dan bermandikan cahaya. Hampir seluruh atapnya terbuat dari kaca atau sunroof panoramic sliding. Sunrooof ini terbagi menjadi dua bagian agar cahaya leluasa masuk ke kabin penumpang.

Kabin Concept V-ision e bisa berubah menjadi lngkungan kerja nyaman. Selain kursi lipat dibalut dengan kulit Nappa putih, tersedia meja lipat. Soket iPad dan smartphone lainnya juga tersedia untuk menguntungkan para penumpang. Interiornya sengaja dibuat lebih personal.

Sayang, informasi kapan mobil ini mulai dipasarkan belum terungkap. Namun pihak pabrikan yakin mobil ini akan meningkatkan pangsa pasar V-Class. Pada paruh kedua 2014, MPV Mercedes-Benz mencapai pertumbuhan penjualan hampir 20 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. [Ikh/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter

 



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang