Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Melalui Ayla Sport, Daihatsu Modifikasi LCGC Jadi Lebih Keren

Berita Otomotif

Melalui Ayla Sport, Daihatsu Modifikasi LCGC Jadi Lebih Keren

TANGERANG – Daihatsu Ayla Sport ditampilkan dengan ubahan pada sektor eksterior maupun interior.

Ayla Sport menjadi salah satu ‘suguhan’ Daihatsu dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 yang berlangsung pada 10-20 Agustus di Serpong, Tangerang.

Tim Research and Development (R&D) Daihatsu di Indonesia langsung turun tangan untuk memodifikasi low cost green car (LCGC) Ayla generasi kedua yang baru meluncur pada Maret 2023 untuk menjadi Ayla Sport.

Daihatsu Ayla Sport

Marketing and Corporate Planning Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM) Sri Agung Handayani berharap Ayla Sport dapat menjadi inspirasi modifikasi bagi para pemilik All New Ayla. Modifikasi, menurut dia, harus dilakukan dengan tetap memperhatikan keamanan dan kenyamanan kendaraan.

“Daihatsu juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan lebih dari 280 ribu pelanggan yang telah memilih Ayla sebagai kendaraan pertama mereka sejak 2013 hingga saat ini,” kata dia dalam konferensi pers di sela-sela GIIAS 2023, Rabu (16/8/2023).

Ayla Sport dibuat dengan basis All New Ayla tipe 1.2 R CVT berkelir oranye. Bodinya dibalur dengan dua nada warna (two tone) yakni orange metallic plus black metallic, dengan tujuan membuatnya terlihat lebih sporti.

Daihatsu Ayla Sport

Ubahan-ubahan lain pada sisi eksterior adalah tambahan DRL (Daytime Running Light), grille garnish, lamp painting, alloy wheel custom berdiameter 15 inci dengan sentuhan warna kombinasi oranye-hitam.

Beralih ke interior, Ayla Sport mempunyai kabin bernuansa hitam-oranye. Ada aksen oranye pada setir, dasbor, door trim, plus center console.

Joknya berbahan semi-leather warna hitam, dengan tambahan lapisan oranye.

Daihatsu Ayla Sport

Dalam konferensi pers yang sama, Daihatsu juga mengumumkan dibukanya kompetisi Dress Up e-Challenge.

Ini adalah kejuaraan modifikasi mobil yang terbuka untuk seluruh model Daihatsu dan sudah diadakan setiap tahun secara rutin sejak 2014.

Ada dua jenis kontes dalam Daihatsu Dress Up e-Challenge yakni Real Car Modification serta Virtual Car Modification. Informasi lebih lengkapnya dapat diketahui dengan mengakses situs resmi www.daihatsu.co.id/ddec2023 yang akan dibuka aksesnya pada September 2023. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<



Insan Akbar

Insan Akbar

Reporter

Insan mulai menjadi jurnalis pada 2011 di sebuah harian umum nasional dan resmi bergabung ke Mobil123.com sejak Februari 2018. Ia menyelami dunia otomotif sejak 2012 dan paling tertarik dengan isu-isu industri.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang