WOKING – Apa jadinya jika para ahli dari McLaren fokus pada performa, keringanan, mengoptimalkan aerodinamika, lintasan balap, dan driver engagement maka tidak lain adalah McLaren ‘Longtail’.
Betul, McLaren membangkitkan lagi tradisi ‘Longtail’ dengan McLAREN 675LT, yang akan dibuka selubungnya di Geneva Motor Show 2015.
McLAREN 675LT sanggup meraih kecepatan 100 km/jam dari keadaan diam dalam 2,9 detik, serta menggapai 200 km/jam dalam 7,9 detik. Anda sendiri bisa melarikannya hingga 330 km/jam, itu pun jika Anda punya nyali.
Untuk mencapai angka-angka fantastis itu semua McLaren melalakukan beberapa hal. Di sektor mesin, McLaren mengganti lebih dari 50% komponen yang ada di dalam 3.8-liter V8 sehingga tenaga, torsi dan kelincahannya naik.
Sejumlah ‘cubitan’ dilakukan seperti penggunaan turbo lebih efisien, revisi detail kepala silinder, camshaft baru, connecting rod ringan.
Lumbung performa ini memamen tenaga 675 hp pada 7100 rpm dan torsi 700 Nm pada 5500-6500 rpm. Transmisinya 7-spedd SSG.
Bokong McLaren 675LT ditunggangi oleh ‘Longtail’ Airbrake aktif yang 50% lebih besar dibandingkan McLaren 650S. Sayap ini terbuat dari serat karbon ringan. [Idr]
Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter
Berita Utama

Harga Sokon Glory 580 Bocoran dari Sales di IIMS 2018
Berita Otomotif
Wuling Confero S Didiskon Rp 10 juta di IIMS 2018
Berita Otomotif