Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Kopdar Pengicau Gelar Aksi Rebut Trotoar dari Pemotor

Berita Otomotif

Kopdar Pengicau Gelar Aksi Rebut Trotoar dari Pemotor

JAKARTA – Normalnya, jalur pedestrian atau trotoar diperuntukkan untuk para pejalan kaki. Namun berlakangan ini, trotoar justru sering kali beralih fungsi menjadi jalur untuk sepeda motor dan pedagang.

Kondisi ini membuat Komunitas Kopdar Pengicau (Kopcau) mengajak para pengguna jalan tidak menjarah trotoar. Penjarahan terhadap jalur untuk pedestrian itu mencerminkan perilaku arogan dan tidak menghargai sesama pengguna jalan. “Selain itu, bisa memicu terjadinya kecelakaan dan gesekan diantara para pengguna jalan,” tegas Iful, ketua Kopcau di sela aksi damai “Setop Jarah Trotoar”, di Jakarta.

Menurut dia, fakta memperlihatkan bahwa pejalan kaki merupakan salah satu pengguna jalan yang rentan menjadi korban kecelakaan. Di dunia, setiap jam sekitar 31 pedestrian tewas akibat kecelakaan di jalan. Sedangkan di Indonesia, nyaris setiap jam ada satu pedestrian yang meninggal dunia akibat kecelakaan. “Hal ini mencerminkan perlunya para pengguna jalan untuk sudi toleran dan berbagi ruas jalan,” ujar Edo Rusyanto, penasihat Kopcau.

Sementara itu, Humas Kopcau, Eko Nugroho menjelaskan, aksi simpatik yang digelar pihaknya untuk mengingatkan seluruh pengguna jalan. Ajakan selamat yang disuarakan komunitas tersebut mengusung beberapa pesan. “Salah satunya, Setop Jarah Trotoar,” tegas dia.

Kopcau menyadari bahwa ajakan berperilaku selamat tidak serta merta membuat seluruh pengguna jalan berubah dalam sekejap. Butuh waktu untuk mengubah mentalitas jalan pintas yang kerap melanggar aturan di jalan.



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang