Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Suzuki Ertiga Sport Dinilai Lebih Menarik dari Xpander dan Avanza

Berita Otomotif

Suzuki Ertiga Sport Dinilai Lebih Menarik dari Xpander dan Avanza

JAKARTA – Suzuki Ertiga Sport dinilai oleh komunitasnya cukup untuk mengalahkan Mitsubishi Xpander dan Toyota Avanza.

Menurut mereka, Suzuki Ertiga Sport yang kini telah dilengkapi dengan body kit baru berhasil menjadikan LMPV tersebut tampil lebih sporty namun tidak ‘norak’. Dengan ini mereka yakin bahwa Suzuki Ertiga Sport bisa lebih menjawab kebutuhan pelanggannya.

“Kalau tampilan eksteriornya jauh lebih stylish karena tambahan body kitnya oke. Interiornya juga elegan karena memadukan warna hitam dengan wood panel. Interiornya ini menurut saya jauh lebih baik ketimbang Mitsubishi Xpander,” ungkap Putro Aji Wibowo, anggota dari Ertiga Club Indonesia (ERCI).

Sementara itu bila dibandingkan dengan Toyota Avanza, menurutnya Suzuki Ertiga sudah berada di atas angin. Ubahan yang dilakukan Toyota terhadap Avanza dinilai terlalu sederhana sehingga terasa kurang ‘bertaji’.

“Kalau dibandingkan dengan Toyota Avanza, jauh. Ubahan Toyota Avanza kurang signifikan. Avanza hanya menang di aftersalesnya saja, sisanya rasanya masih kalah dengan Suzuki Ertiga Sport,” pungkasnya.

Selama ini persaingan di Low MPV memang terasa hanya bergelut di antara Toyota Avanza dan Mitsubishi Xpander. Keduanya mengklaim sudah berhasil menguasai pasar LMPV di Indonesia yang merupakn segmen tegemuk di Indonesia.

Meski demikian, para pabrikan lain yang memiliki unit di segmen LMPV pun tidak mau ketinggalan melakukan pengembangan agar dapat terus bertahan. Salah satunya adalah Suzuki baru meluncurkan Suzuki Ertiga Sport.

Mobil tersebut telah dilengkapi dengan beragam pngubahan khususnya di sisi eksterior sehingga tampilannya menjadi leboh sporty. Sebut saja penambahan seperti upper & lower fort grille, front under spoiler, side under spoiler (kanan dan kiri), rear upper spiler dan rear under spoiler.

Tak hanya itu, Suzuki juga kini menambahkan day time running light (DRL) LED dan defogger untuk meningkatkan jarak pandang di kondisi yang tidak baik. Untuk memudahkan pengendara memarkirkan kendaraan, Suzuki juga menyematkan rear camera parking.

Masuk ke dalam kabin, menggunakan pelapis jok berwarna hitam untuk membawa kesan sporty. Namun mereka tetap mempertahankan wood panel yang dinilai cukup untuk menambah kesan mewah. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang