Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Keunggulan Ban Bridgestone Turanza T005A yang Dipakai All New Honda BR-V

Berita Otomotif

Keunggulan Ban Bridgestone Turanza T005A yang Dipakai All New Honda BR-V

JAKARTA – Bridgestone Turanza T005A resmi digunakan sebagai ban OEM untuk All New Honda BR-V di Indonesia. Ban tersebut dikembangkan menggunakan konsep “Comfort Above All”, yang mampu memberikan kenyamanan dalam berkendara.

“Kami yakin Bridgestone Turanza T005A akan sangat cocok bagi pengguna All New BR-V, karena kenyamanan dan tingkat kebisingan yang rendah. Sehingga membuat pengalaman berkendara menjadi semakin menyenangkan,” ujar Bangun Istyaji, Direktur Sales dan Marketing dari PT Bridgestone Tire Indonesia.

Bridgestone Turanza

Turanza T005A telah dilengkapi dengan pola telapak yang dapat mengurangi kebisingan serta pola dengan sudut tinggi, sehingga mengurangi efek benturan ban di jalan. Kombinasi keduanya dinilai cukup untuk menjaga perjalanan tetap nyaman dan tenang.

Bridgestone juga memastikan agar kontak area dari Turanza T005A bisa dioptimalkan guna memastikan gesekan yang konsisten di jalan. Keadaan tersebut mampu mengurangi guncangan dan benturan.

Demikian pula formula yang digunakan, Bridgestone telah menyematkan senyawa Nano Pro- Tech, membuat ban memiliki performa maksimal di kondisi basah dan jarak pengereman lebih baik.

Seperti diketahui, All New Honda BR-V hadir dengan tampilan yang sama sekali berbeda bila dibandingkan dengan generasi sebelumnya.

Meski terlihat lebih dewasa, Honda BR-V tetap menghadirkan kesan sporty pada desain terbarunya kali ini.

Guna memberikan kesan modern, Honda BR-V generasi kedua kini sudah dilengkapi dengan Day-time Running Light yang dipadukan dengan headlamp. Tampilan mobil terasa lebih menarik lagi dengan penggunaan velg berukuran 17 inci.

Bridgestone Turanza

Masuk ke kabin, All New BR-V menghadirkan nuansa lapang yang tidak didapatkan pada generasi sebelumnya.

Honda juga telah menyediakan Power Outlet di tiga baris tempat duduk guna memanjakan seluruh penumpang di setiap baris.

Menariknya Honda telah menyematkan beragam fitur canggih untuk meningkatkan kenyamanan berkendara. Mulai dari Remote Engine Start, Walk-Away Auto Lock, Honda LaneWatch, Smart Entry System, serta Honda Sensing.

Teknologi Honda Sensing meliputi Lead Car Notification Departure System, Collision Mitigation Brake System, Lane Keeping Assist System, Road Departure Mitigation System, Auto High Beam, dan Adaptive Cruise Control.

Sementara untuk dapur pacunya, Honda mempercayakan mesin bensin 1.5L DOHC i-VTEC berdaya 119 hp pada 6.600 rpm, dengan torsi 145 Nm pada 4.300. Mesin tersebut cukup untuk memenuhi kebutuhan berkendara di Indonesia. [Adi/Ses]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang