CALIFORNIA – Sebentar lagi California akan melarang kendaraan berbahan bakar konvensional beroperasi di negara bagian tersebut.
Gubernur California, Phil Ting telah mengenalkan rancangan undang-undang terkait pelarangan penjualan kendaraan baru bermesin bensin dan diesel. Rancangan undang-undang tersebut pun sudah diserahkan pada badan legislatif untuk mendapat persetujuan.
Ting sendiri mengatakan RUU tersebut disebut dengan Clean Cars 2040 Act atau Undang-Undang Mobil Ramah Lingkungan 2040 dan akan mencegah negara bagian untuk menerima pendaftaran kendaraan yang emisi gas buangnya di atas 0. RUU tersebut akan mulai berlaku mulai 1 Januari 2040 dan secara efektif akan melarang penjualan kendaraan berteknologi konvensinal.
Namun, aturan tersebut tidak akan berlaku untuk beberapa kendaraan seperti kendaraan komersial besar berbobot lebih dari 4.535 kg. Demikian juga untuk kendaraan milik penduduk dari negara bagian lain yang melintas atau pindah ke California akan dibebaskan dari aturan ini.
“California telah lama memimpin negara ini dalam mempromosikan perlindungan lingkungan dan kesehatan masyarakat melalui kebijakan visioner dan mendukung inovasi dalam teknologi. Kini adalah saatnya kita membersihkan jalur untuk transportasi yang bebas emisi dan mengambil langkah signifikan untuk mencapainya yaitu pengurangan emisi,” ungkap Ting.
Ia pun menambahkan bahwa kendaraan yang menggunakan bahan bakar fosil bertanggung jawab atas hampir 40 persen emisi gas rumah kaca di California. Dan undang-undang tersebut diharapkan dapat memberikan masa depan yang sehat bagi masyarakat. [Adi/Ari]
Berita Utama

Belum 1,5 Tahun Meluncur, Daihatsu Rocky Dapat Penyegaran Model
Mobil Baru
Hyundai Stargazer Resmi Rilis di GIIAS 2022, Sudah Laku 2.000 Unit Lebih
Mobil Baru