TAIPEI – Kymco memperkenalkan KRV sebagai skutik bertabur fitur dan berpenampilan sangar.
Skutik berdimensi kompak saat ini mendominasi jalan-jalan perkotaan karena paling simpel dan lincah. Sebagai alat transportasi, skutik kompak dianggap lebih memadai di jalan-jalan padat khas perkotaan karena mudah digunakan dalam bermanuver.
Menjawab kebutuhan konsumen akan kendaraan harian yang mudah digunakan dan memiliki penampilan yang berkarakter, Kymco menghadirkan KRV. Motor ini menawarkan kenyamanan dalam berkendara, handling dan performa mengagumkan.
Dikatakan bertabur fitur, KRV dibekali dengan ABS, TCS, keyless sytem dan lampu LED seluruhnya. Fitur-fitur tersebut di atas merupakan salah satu penunjang pengendara dalam menjalani aktivitas sehari-hari dengan rasa aman dan nyaman.
Selain fitur, kuda besi asal Taiwan ini memiliki bodi dengan dek rata. Hal ini disebutkan mampu memberikan pengalaman berkendara jarak jauh lebih nyaman. Suspensinya dirancang untuk tetap bisa memenuhi kebutuhan konsumen baik saat berkendara sendirian maupun berboncengan.
Bagian paling menarik dari kendaraan ini adalah belt penggerak kendaraan yang terbuka. Penggunaan belt terbuka ini diklaim membuat motor lebih senyap, selain itu Kymco KRV juga dikatakan lebih minim perawatan dengan menerapkan belt terbuka.
Sistem penggerak KRV sendiri didukung swing arm independen yang terinspirasi dari model Flagship Kymco yakni AK 550. Penggunaan sistem ini membuat kendaraan memiliki titik gravitasi lebih rendah, sehingga penggunanya akan merasakan keseimbangan motor yang sempurna. Saat melakukan manuver seperti cornering maupun jalan lurus, KRV tetap nyaman digunakan.
“Kymco KRV datang dengan inovasi yang menggugah perasaan, meningkatkan emosi dan menggairahkan pengendara. Saat ini kami terus berkreasi dengan kendaraan yang bisa memenangkan hati konsumen di seluruh dunia,” ucap Allen Ko, Chairman Kymco Group.
Kymco KRV dipersenjatai mesin 175 cc OHC, 4-stroke, 4 Valve satu silinder berpendingin cairan. Motor ini dipercaya mampu menghasilkan daya maksimal sebesar 16.4 hp pada 7.500 rpm. Sementara torsinya puncaknya dikatakan mencapai 15.68 Nm pada 6.000 rpm.
Kymco KRV memiliki dimensi panjang 1.960 mm, lebar 755 mm, dan tinggi 1.115 mm. Wheelbase kendaraan ini 1.400 mm dengan ketinggian jok 795 mm. Penggunanya dijamin akan nyaman berkendara sehari-hari dengan kombinasi tersebut di atas. [Dew/Ari]
Berita Utama

Gawat, Toyota Alphard Dijiplak Pabrikan China
Mobil Baru
Makin Ketat, Polda Metro Jaya Ingin Tambah 50 Kamera Tilang Elektronik
Berita Otomotif
Siap-siap, Marc Marquez Mulai Latihan Fisik
Berita Otomotif