Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Kata Hyundai Soal Stargazer X: Tunggu Tanggal Mainnya!

Berita Otomotif

Kata Hyundai Soal Stargazer X: Tunggu Tanggal Mainnya!

JAKARTA – Hyundai meminta publik Indonesia menunggu kejelasan mengenai Stargazer X yang diduga sebagai versi crossover dari Stargazer.

Merek asal Korea Selatan tersebut belum mau buka-bukaan mengenai Stargazer X. Termasuk mengenai dugaan kalau model itu adalah calon pesaing Mitsubishi Xpander Cross maupun Honda BR-V di segmen low sport utility vehicle (LSUV) tujuh penumpang.

“Tunggu tanggal mainnya,” kata Chief Operating Officer PT. Hyundai Motors Indonesia (HMID) Makmur ketika ditanyakan oleh Mobil123.com pada Selasa (11/4/2023), usai Buka Puasa Bersama di Jakarta.

Stargazer X ramai diperbincangkan setelah Hyundai ketahuan mematenkan nama tersebut di Pangkalan Data Kekayaan Intelektual Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM. Permohonan dengan nomor DID2023008853 itu diajukan sejak Februari 2023.

Huruf X di belakangnya memunculkan dugaan bahwa model itu adalah sebuah crossover.

Hyundai Stargazer

Stargazer sendiri merupakan multi purpose vehicle (MPV) yang meluncur di Indonesia pada Agustus 2022, memanfaatkan ajang pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di Serpong, Tangerang.

Strategi menghadirkan versi crossover dari MPV, di Indonesia, sudah terlebih dahulu dilakukan oleh beberapa pabrikan.

Ambil contoh Mitsubishi Xpander Cross yang merupakan versi crossover dari Mitsubishi Xpander. Lalu, ada pula Suzuki XL7 yang menjadi versi crossover dari Suzuki Ertiga.

Hyundai sendiri bergerak agresif di Indonesia sejak diambil alih oleh HMID—perpanjangan tangan langsung dari prinsipal—beberapa tahun terakhir.

Dalam waktu singkat, mereka memperbanyak lini produk di pasar otomotif Tanah Air. Kini, mereka sedang menjual tujuh model.

Hyundai Stargazer

Di segmen SUV, ada Hyundai Creta, Hyundai Santa Fe, serta Hyundai Palisade, Hyundai Kona EV, Hyundai Ioniq 5. Sektor MPV diisi oleh Stargazer maupun Hyundai Staria.

Dua model di antaranya, Kona EV dan Ioniq 5, merupakan mobil listrik murni (battery electric vehicle/BEV).

Dari total tujuh model di atas, empat di antaranya sudah dirakit di pabrik baru Hyundai di Cikarang, Bekasi yang beroperasi sejak Januari 2022. Daftarnya terdiri dari Creta, Ioniq 5, Santa Fe, plus Stargazer.

Sekarang, Hyundai sedang dalam proses membangun dua pabrik baterai mobil listrik di Indonesia. [Xan/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< 



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang