Beranda Berita Berita Otomotif Jualan Kendaraan Komersial Sektor Logistik masih Menjanjikan di 2024 Jualan Kendaraan Komersial Sektor Logistik masih Menjanjikan di 2024 Berita Otomotif Tutus Subronto | 08 March 2024 18:42 JAKARTA - Dalam suasana di mana industri otomotif terpukul oleh berbagai faktor eksternal, terlihat pada penurunan 6% penjualan di segmen kendaraan komerisal tahun lalu. PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan Mitsubishi Fuso di Indonesia mencari solusi yang inovatif dan adaptif. Merujuk data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor di Indonesia (Gaikindo), penjualan kendaraan komersial tahun 2023 turun sekitar 6.33% dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Ketidakpastian di sektor bisnis, seperti sektor pertambangan dan perkebunan pada tahun 2023 silam membuat jualan kendaraan komersial jadi menurun. Untuk mengantisipasi situasi ini, KTB telah mengidentifikasi sektor yang masih memiliki potensi untuk membeli kendaraan, seperti sektor logistik. Salah satu caranya dengan memahami kebutuhan pasar, pihak KTB telah menyesuaikan produk dan layanan mereka untuk memenuhi permintaan tersebut. “Program komunikasi dengan konsumen telah menjadi bagian integral dari strategi kami, memastikan bahwa mereka tetap terhubung dan responsif terhadap kebutuhan pelanggan mereka,” kata Aji Jaya Sales and Marketing Director KTB, saat Media Gathering, Jumat (8/3) Produk Sesuai Kebutuhan Konsumen Salah satu poin yang ditekankan oleh Aji Jaya adalah kebutuhan untuk terus menyediakan produk-produk yang sesuai dengan tuntutan pasar. Dalam konteks ini, ia membahas produk-produk unggulan KTB yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan pelanggan, seperti Mitsubishi Fuso Canter Bus. Pulihnya bisnis pariwisata, diyakini membuat Canter Bus menjadi pilihan yang sangat relevan bagi pelanggan di sektor ini, dan hal ini menjadi fokus utama perusahaan dalam menjaga keunggulan kompetitifnya. Selain itu, Aji Jaya menyoroti pentingnya pembangunan infrastruktur yang terus meningkat, terutama dalam pembangunan jalan tol. “Canter bus kami perkenalkan karena bisnis pariwisata tumbuh. Kembali normal. Lalu pembangunan infrastruktur karena pembangunan jalan tol membuat kami melihat ini sangat menjanjikan,” kata Aji. Melalui prospek yang sangat menjanjikan dari sektor ini, KTB telah memastikan bahwa produk-produknya dapat memberikan dukungan yang dibutuhkan untuk mendukung kegiatan konstruksi dan transportasi yang terkait. Untuk mengembangkan bisnisnya, Aji Jaya menjelaskan bahwa saat ini KTB berfokus pada segmen Canter Bus medium truk dengan empat ban. Meskipun segmen truk dengan enam ban masih menjadi market leader, KTB telah menetapkan fokusnya pada segmen empat ban. Selain itu, perusahaan sedang mempelajari potensi pengembangan bisnis dalam segmen bus besar, sambil tetap mempertahankan fokusnya pada mikrobus dengan empat dan enam ban. “Kami masih pelajari segmen ini (bus besar),” tutup Aji. ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Fuso Truk KTB Cetak Tutus Subronto Editor Head of Media Content iCar Asia Indonesia. Email: tutus.subronto@icarasia.com Berita Utama Harga Hyundai Creta Facelift 2025 Rp299-507 Jutaan, Ada Varian N-Line Turbo Mobil Baru Insan Akbar | 10 January 2025 JAKARTA – Hyundai Creta Facelift resmi meluncur di Indonesia pada 2025. Pada model terbaru ini, dihadirkan varian N-Line yang punya opsi mesin turbo. ... Insentif sudah Dikasih, Toyota Veloz Hybrid Akhirnya Meluncur pada 2025? Mobil Listrik Insan Akbar | 06 January 2025 JAKARTA – Insentif mobil hybrid siap dikucurkan mulai 2025. Toyota meminta pihak-pihak yang menunggu mobil hybrid murah Toyota untuk tidak khawatir. ... Rencana Mobil Baru Toyota Indonesia 2025: Ada Mobil Hybrid dan Mobil Listrik Baru Mobil Listrik Insan Akbar | 06 January 2025 JAKARTA – Toyota memberikan sedikit informasi mengenai rencana peluncuran mobil baru mereka untuk pasar Indonesia pada 2025. ‘Serangan’ di pasar ... Harga Mobil di Sumatera hingga Papua Suatu Saat Diharapkan Bisa Sama Berita Otomotif Insan Akbar | 06 January 2025 JAKARTA – Harga mobil di Indonesia bisa berlainan di setiap daerah, meskipun masih satu pulau. Apalagi jika beda pulau. Diharapkan, suatu saat nanti ... Komentar
Jualan Kendaraan Komersial Sektor Logistik masih Menjanjikan di 2024 Berita Otomotif Tutus Subronto | 08 March 2024 18:42 JAKARTA - Dalam suasana di mana industri otomotif terpukul oleh berbagai faktor eksternal, terlihat pada penurunan 6% penjualan di segmen kendaraan komerisal tahun lalu. PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan Mitsubishi Fuso di Indonesia mencari solusi yang inovatif dan adaptif. Merujuk data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor di Indonesia (Gaikindo), penjualan kendaraan komersial tahun 2023 turun sekitar 6.33% dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Ketidakpastian di sektor bisnis, seperti sektor pertambangan dan perkebunan pada tahun 2023 silam membuat jualan kendaraan komersial jadi menurun. Untuk mengantisipasi situasi ini, KTB telah mengidentifikasi sektor yang masih memiliki potensi untuk membeli kendaraan, seperti sektor logistik. Salah satu caranya dengan memahami kebutuhan pasar, pihak KTB telah menyesuaikan produk dan layanan mereka untuk memenuhi permintaan tersebut. “Program komunikasi dengan konsumen telah menjadi bagian integral dari strategi kami, memastikan bahwa mereka tetap terhubung dan responsif terhadap kebutuhan pelanggan mereka,” kata Aji Jaya Sales and Marketing Director KTB, saat Media Gathering, Jumat (8/3) Produk Sesuai Kebutuhan Konsumen Salah satu poin yang ditekankan oleh Aji Jaya adalah kebutuhan untuk terus menyediakan produk-produk yang sesuai dengan tuntutan pasar. Dalam konteks ini, ia membahas produk-produk unggulan KTB yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan pelanggan, seperti Mitsubishi Fuso Canter Bus. Pulihnya bisnis pariwisata, diyakini membuat Canter Bus menjadi pilihan yang sangat relevan bagi pelanggan di sektor ini, dan hal ini menjadi fokus utama perusahaan dalam menjaga keunggulan kompetitifnya. Selain itu, Aji Jaya menyoroti pentingnya pembangunan infrastruktur yang terus meningkat, terutama dalam pembangunan jalan tol. “Canter bus kami perkenalkan karena bisnis pariwisata tumbuh. Kembali normal. Lalu pembangunan infrastruktur karena pembangunan jalan tol membuat kami melihat ini sangat menjanjikan,” kata Aji. Melalui prospek yang sangat menjanjikan dari sektor ini, KTB telah memastikan bahwa produk-produknya dapat memberikan dukungan yang dibutuhkan untuk mendukung kegiatan konstruksi dan transportasi yang terkait. Untuk mengembangkan bisnisnya, Aji Jaya menjelaskan bahwa saat ini KTB berfokus pada segmen Canter Bus medium truk dengan empat ban. Meskipun segmen truk dengan enam ban masih menjadi market leader, KTB telah menetapkan fokusnya pada segmen empat ban. Selain itu, perusahaan sedang mempelajari potensi pengembangan bisnis dalam segmen bus besar, sambil tetap mempertahankan fokusnya pada mikrobus dengan empat dan enam ban. “Kami masih pelajari segmen ini (bus besar),” tutup Aji. ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait Fuso Truk KTB
Harga Hyundai Creta Facelift 2025 Rp299-507 Jutaan, Ada Varian N-Line Turbo Mobil Baru Insan Akbar | 10 January 2025 JAKARTA – Hyundai Creta Facelift resmi meluncur di Indonesia pada 2025. Pada model terbaru ini, dihadirkan varian N-Line yang punya opsi mesin turbo. ...
Insentif sudah Dikasih, Toyota Veloz Hybrid Akhirnya Meluncur pada 2025? Mobil Listrik Insan Akbar | 06 January 2025 JAKARTA – Insentif mobil hybrid siap dikucurkan mulai 2025. Toyota meminta pihak-pihak yang menunggu mobil hybrid murah Toyota untuk tidak khawatir. ...
Rencana Mobil Baru Toyota Indonesia 2025: Ada Mobil Hybrid dan Mobil Listrik Baru Mobil Listrik Insan Akbar | 06 January 2025 JAKARTA – Toyota memberikan sedikit informasi mengenai rencana peluncuran mobil baru mereka untuk pasar Indonesia pada 2025. ‘Serangan’ di pasar ...
Harga Mobil di Sumatera hingga Papua Suatu Saat Diharapkan Bisa Sama Berita Otomotif Insan Akbar | 06 January 2025 JAKARTA – Harga mobil di Indonesia bisa berlainan di setiap daerah, meskipun masih satu pulau. Apalagi jika beda pulau. Diharapkan, suatu saat nanti ...