Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Ini Tips Mengemudi Aman dari Blogger

Panduan Pembeli

Ini Tips Mengemudi Aman dari Blogger

JAKARTA – Dalam Blogger Gathering yang diselenggarakan oleh Mobil123 memberikan berbagai tips berkendara aman.

“Ada sedikitnya 4 hal yang harus diperhatikan saat mengemudi,” ungkap Shitaries, blogger pengisi sesi Tips Mengemudi Aman siang hari tadi. 

“Yang pertama adalah jangan menggunakan bahu jalan. Bahu jalan itu hanya untuk kondisi darurat. Selain itu, orang akan lebih waspada apabila didahului dari sisi kanan dari pada sisi kiri. Jadi kalau ingin mendahului pastikan dari kanan dan jangan menggunakan bahu jalan,” ungkapnya.

Yang kedua adalah tidak menggunakan lampu hazard.

“Biasanya saat konvoi atau saat hujan pengemudi menyalakan lampu hazardnya. Padahal itu tidak diperbolehkan. Cukup menyalakan lampu saja itu sudah cukup,” tambahnya.

Sementara untuk yang ketiga adalah dengan tidak menggunakan ponsel saat berkendara.

“No Texting While Driving adalah sebuah kampanye yang saat ini mulai banyak disebarkan. Karena mengemudi sambal menggunakan ponsel akan mengganggu konsentrasi. Jadi seharusnya mata kita menuju ke jalan, jadi ke ponsel dan itu berbahaya,” ungkapnya.

Dan yang keempat adalah dengan tetap menggunakan sabuk pengaman.

“Untuk penggunaan sabuk pengaman ini pemerintah sudah lebih ketat. Karena ini memang fitur keselamatan utama yang bisa menyelamatkan nyawa saat terjadi kecelakaan. Untuk satu ini, Pemerintah juga sudah lebih ketat dengan ketegasan polisi yang menindak mereka yang tidak menggunakan sabuk pengaman,” tutupnya.

Cukup mudah ya untuk menjadi pengendara yang lebih aman? Yuk berkendara lebih aman mulai dari sekarang. [Adi/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang