Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

IIMS Motobike Hybrid Show 2020 Siap Digelar Mulai 4 Desember 2020

Berita Otomotif

IIMS Motobike Hybrid Show 2020 Siap Digelar Mulai 4 Desember 2020

JAKARTA – IIMS Motobike Show 2020 akan digelar secara hybrid yang memadukan pameran online dan offline 4-13 Desember 2020.

Dyandra Promosindo selaku penyelenggara pameran, bekerja sama dengan MotoVillage, Jakarta untuk menyelenggarakan pameran secara offline. Sementara, pengunjung bisa mengakses keseruan di pameran dari mana saja melalui gadget mereka, khusus yang tidak ingin keluar rumah.

“Sejak pandemi covid-19 muncul, dapat diperkirakan bahwa era masa depan adalah hybrid. Di event IIM Motobike Hybrid Show, kami tidak mengumbar wacana, tapi tetap ada event onlince dan offline,” ucap Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur PT Dyandra Promosindo.

MotoVillage menjadi pilihan utama IIMS Motobike Hybrid Show 2020 karena sudah familiar bagi para bikers. Kawasan ini kerap digunakan berbagai acara otomotif khususnya kendaraan roda dua belakangan ini.

IIMS Motobike Hybrid Show 2020 sendiri dikatakan sebegai uji coba, sebelum mereka menyelenggarakan acara intinya pada Februari 2021 yakni IIMS. Motobike Hybrid Show sendiri menawarakan program khusus antara lain Year End Sale and Auction. Selain itu, mereka juga mengadakan Flash Sale pada momen hari belanja nasional.

Dalam acara yang digelar mulai 4 hingga 13 Desember 2020 tersebut, akan dipertontonkan proses virtual unboxing dan product review. Lalu Motobike Hybrid Show juga akan menampilkan Parade & Catwalk Show yang menjadi ikon IIMS Motobike tahun sebelumnya.
IIMS Motobike
“Ini akan menjadi ajang kami belajar bagaimana event hybrid tidak terlalu gagap, kaku, terkesan terburu-buru, dan bisa memuaskan semua stakeholder sebelum menggelar IIMS pada Februari 2021," tuturnya.

Dalam pameran Motobike Hybrid 2020, tercatat ada tujuh pabrikan roda dua, tiga produsen motor listrik, yakni serta modifikator motor listrik yang akan menyemarakkan acara tersebut. Selain itu ada pula delapan produk baru yang siap diperkenalkan.

Sebagai upaya mendukung percepatan elektrifikasi kendaraan di Indonesia, pameran ini akan menghadirkan Indonesian Custom E-Moto Expo & Championship (ICEC) sebagai kompetisi modifikasi motor listrik pertama di Indonesia. Pengunjung yang tertarik dipastikan dapat membeli karya modifikasi tersebut. [Dew/Ari]



Denny Basudewa

Denny Basudewa

Reporter

Cowok kelahiran Bogor, Jawa Barat ini gemar mendalami seluk beluk dunia otomotif. Dunia jurnalistik telah menjadi passion hidupnya sehingga ingin terus memberikan informasi seputar otomotif pada masyarakat.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang