Beranda Berita Mobil Bekas Hyundai Santa Fe 2014 Bekas, Harga Termurahnya Mulai Rp210 Juta-an Hyundai Santa Fe 2014 Bekas, Harga Termurahnya Mulai Rp210 Juta-an Mobil Bekas Andrew Barnabas | 16 November 2023 14:56 JAKARTA – Hyundai Santa Fe Bekas bisa menjadi pilihan untuk konsumen yang ingin memiliki SUV dengan harga murah. Hyundai Santa Fe merupakan SUV mewah dengan kabin nyaman dan diberkahi fitur canggih. Mobil pesaing Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport, dan Honda CR-V terkini sudah diproduksi secara lokal (completely knocked down/CKD), di pabrik milik PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) di Cikarang. Santa Fe versi baru tersedia dalam 6 varian. Kisaran harganya mulai dari Rp575,2 juta hingga Rp736,8 juta. Berikut rincian harga Santa Fe per Februari 2023: Santa Fe G 2.5 6AT Style Rp575,2 juta Santa Fe G 2.5 8DCT Style Rp635,8 juta Santa Fe G 2.5 6AT Prime Rp605,5 juta Santa Fe G 2.5 8DCT Prime Rp666,1 juta Santa Fe G 2.5 6AT Signature Rp685,3 juta Santa Fe G 2.5 8DCT Signature Rp736,8 juta Artikel terkait Daftar SUV Bekas Termurah dan Terbaik untuk Mudik Mobil Bekas 30 March 2023 All-New Hyundai Santa Fe Diperkirakan Meluncur di GIIAS 2018 Berita Otomotif 05 July 2018 SUV Jadul, Suzuki Escudo Bekas Harganya Rp50 Juta-an Mobil Bekas 07 November 2024 Harga termurah Santa Fe keluaran terbaru hampir Rp600 juta-an. Mungkin banderol tersebut terlalu tinggi untuk sebagian orang. Oleh karena itu, alternatif lainnya yaitu membeli Santa Fe versi bekas. Di listing Mobil123.com dapat ditemukan mobil Hyundai bekas dan puluhan unit Santa Fe bekas yang siap dibeli. Harga termurahnya pun pastinya lebih terjangkau, mulai dari Rp210 juta-an. Untuk unit termurahnya ada Santa Fe 2.4 XG tahun 2014. Mobil ini dijual oleh diler Hobimobil di Mangga Dua, Jakarta Utara. Mobil ini mengemban mesin 2.359 cc yang mampu menghasilkan tenaga puncak 174 hp dan tenaga putaran maksimum 227 Nm. Adapun transmisi yang digunakan adalah otomatis 6 percepatan. Santa Fe bekas ini sudah dipakai menempuh jarak sejauh 85 ribu km lebih. Fitur-fitur yang melengkapi mobil ini terhitung lengkap. Sebut saja Premium Audio 3-Way Crescendo + Subwoofer, Dual SRS Airbag, AC digital Dual Zone, Electric Leather Seat, Panoramic Glass Roof, Cruise Control, Audio Steer Switch, Electric Retract Mirror, head unit merek Pioneer + kamera, Headlamp Projector DRL, dan sensor parkir. Dokumen mobil ini dikatakan lengkap, termasuk buku servis, buku manual dan kunci serep. Adapun pajaknya hidup hingga April 2023. “Unit tidak bekas tabrakan dan banjir, boleh cek ke bengkel resmi dulu,” tulis penjual dalam catatannya. Harga yang disematkan untuk Santa Fe bekas ini yaitu Rp210 juta pembayaran kredit, sementara harga tunainya Rp230 juta. [ABP/Ses] >>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait berita mobil bekas Hyundai suv news Berita Otomotif Santa Fe Cetak Berita Utama Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ... Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ... Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ... Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ... Komentar
Hyundai Santa Fe 2014 Bekas, Harga Termurahnya Mulai Rp210 Juta-an Mobil Bekas Andrew Barnabas | 16 November 2023 14:56 JAKARTA – Hyundai Santa Fe Bekas bisa menjadi pilihan untuk konsumen yang ingin memiliki SUV dengan harga murah. Hyundai Santa Fe merupakan SUV mewah dengan kabin nyaman dan diberkahi fitur canggih. Mobil pesaing Toyota Fortuner, Mitsubishi Pajero Sport, dan Honda CR-V terkini sudah diproduksi secara lokal (completely knocked down/CKD), di pabrik milik PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) di Cikarang. Santa Fe versi baru tersedia dalam 6 varian. Kisaran harganya mulai dari Rp575,2 juta hingga Rp736,8 juta. Berikut rincian harga Santa Fe per Februari 2023: Santa Fe G 2.5 6AT Style Rp575,2 juta Santa Fe G 2.5 8DCT Style Rp635,8 juta Santa Fe G 2.5 6AT Prime Rp605,5 juta Santa Fe G 2.5 8DCT Prime Rp666,1 juta Santa Fe G 2.5 6AT Signature Rp685,3 juta Santa Fe G 2.5 8DCT Signature Rp736,8 juta Artikel terkait Daftar SUV Bekas Termurah dan Terbaik untuk Mudik Mobil Bekas 30 March 2023 All-New Hyundai Santa Fe Diperkirakan Meluncur di GIIAS 2018 Berita Otomotif 05 July 2018 SUV Jadul, Suzuki Escudo Bekas Harganya Rp50 Juta-an Mobil Bekas 07 November 2024 Harga termurah Santa Fe keluaran terbaru hampir Rp600 juta-an. Mungkin banderol tersebut terlalu tinggi untuk sebagian orang. Oleh karena itu, alternatif lainnya yaitu membeli Santa Fe versi bekas. Di listing Mobil123.com dapat ditemukan mobil Hyundai bekas dan puluhan unit Santa Fe bekas yang siap dibeli. Harga termurahnya pun pastinya lebih terjangkau, mulai dari Rp210 juta-an. Untuk unit termurahnya ada Santa Fe 2.4 XG tahun 2014. Mobil ini dijual oleh diler Hobimobil di Mangga Dua, Jakarta Utara. Mobil ini mengemban mesin 2.359 cc yang mampu menghasilkan tenaga puncak 174 hp dan tenaga putaran maksimum 227 Nm. Adapun transmisi yang digunakan adalah otomatis 6 percepatan. Santa Fe bekas ini sudah dipakai menempuh jarak sejauh 85 ribu km lebih. Fitur-fitur yang melengkapi mobil ini terhitung lengkap. Sebut saja Premium Audio 3-Way Crescendo + Subwoofer, Dual SRS Airbag, AC digital Dual Zone, Electric Leather Seat, Panoramic Glass Roof, Cruise Control, Audio Steer Switch, Electric Retract Mirror, head unit merek Pioneer + kamera, Headlamp Projector DRL, dan sensor parkir. Dokumen mobil ini dikatakan lengkap, termasuk buku servis, buku manual dan kunci serep. Adapun pajaknya hidup hingga April 2023. “Unit tidak bekas tabrakan dan banjir, boleh cek ke bengkel resmi dulu,” tulis penjual dalam catatannya. Harga yang disematkan untuk Santa Fe bekas ini yaitu Rp210 juta pembayaran kredit, sementara harga tunainya Rp230 juta. [ABP/Ses] >>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<< ✕ Mari terhubung di Whatsapp Kami melindungi informasi pribadi Anda sesuai dengan Kebijakan Perlindungan Data Pribadi Saya setuju dengan Ketentuan Layanan dan Kebijakan Privasi Mobil123.com Saya bersedia dihubungi oleh Mobil123.com dan penjual mobil, afiliasi bisnis, dan mitranya. Lihat penawaran mobil terbaik! Prev Next Penawaran special - hubungi sekarang! hari jam Hrg. Psrn. I Tag Terkait berita mobil bekas Hyundai suv news Berita Otomotif Santa Fe
Daya Beli sedang Lemah, Menperin Berharap Harga Mobil juga Bisa Ikut Diturunkan Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita berharap para pabrikan mobil juga membantu berbagai usaha pemerintah dalam mendongkrak ...
Ditanya Kapan Jual Mobil Hybrid atau Mobil Listrik, Daihatsu: Tunggu Tahun Ini! Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 KARAWANG – Daihatsu mengaku punya informasi terkait rencana elektrifikasi di pasar Indonesia pada 2025. Apakah mereka akhirnya akan meluncurkan ...
Heboh Kasus Dugaan BBM Oplosan, Pertamina Klaim Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi Berita Otomotif Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Kasus dugaan korupsi Pertamina dengan modus mengoplos bahan bakar minyak (BBM) jenis Pertamax ramai diperbincangkan beberapa hari ...
Chery Mau Rilis Minimal 3 Mobil Baru pada 2025, di Antaranya PHEV Rakitan Lokal Mobil Listrik Insan Akbar | 28 February 2025 JAKARTA – Chery berencana merilis beberapa mobil baru di Indonesia pada 2025. Di antaranya ada yang berteknologi plug-in hybrid electric vehicle ...