Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Hyundai Buka Pemesanan All New Tucson di Indonesia, Ada Varian Hybrid juga!

Mobil Listrik

Hyundai Buka Pemesanan All New Tucson di Indonesia, Ada Varian Hybrid juga!

JAKARTA – All New Hyundai Tucson terpantau bisa dipesan oleh para konsumen di pasar Indonesia. Menariknya, model itu tidak hanya tersedia dalam varian mesin konvensional, tapi juga ada yang berteknologi elektrifikasi.

Merek mobil asal Korea Selatan itu, melalui akun Instagram resmi mereka di Indonesia, mengumumkan dibukanya prebooking (pemesanan sebelum peluncuran) All New Tucson.

“Ready to overtake the ordinary? Ini saatnya jadi yang pertama memiliki All New Tucson. Prebook sekarang di diler Hyundai terdekat!” tulis mereka via Instagram @hyundaimotorindonesia pada Selasa (12/11/2024), sembari memperlihatkan tampilan dari sport utility vehicle (SUV) tersebut.

All New Hyundai Tucson hybrid 2024

Unggahan tersebut makin membongkar rencana peluncuran mobil baru Hyundai di kuartal keempat 2024. Sebelumnya, pada Oktober kemarin, mereka sudah merilis All New Hyundai Santa Fe dalam varian mesin bensin plus turbo hybrid.

Chief Operating Officer PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) Fransiscus Soerjopranoto sendiri, pascapeluncuran All New Santa Fe di Jakarta, mengatakan kalau pihaknya masih memiliki dua peluncuran mobil baru lagi. Terungkap sudah kalau salah satunya ialah All New Tucson.

Menariknya, All New Tucson pun tidak hanya terdiri dari varian bermesin internal combustion engine (ICE/mesin pembakaran internal).

All New Hyundai Tucson 2024Jika menilik respons dari administrator akun Instagram @hyundaimotorindonesia terhadap pertanyaan warganet, diketahui bahwa varian hybrid dari All New Tucson juga bakal mereka luncurkan dan jual di Tanah Air.

“Yup! hadir dengan Turbo Hybrid Technology dong,” jawabnya.

Sekelumit informasi terkait spesifikasi All New Tucson sudah tertera di situs resmi Hyundai Indonesia.

All New Hyundai Tucson 2024

Dari situ, bisa diketahui kalau All New Tucson hybrid nantinya mengusung mesin Smartstream Gasoline 1.6T-GDi Hybrid Engine berdaya 235 ps di 5.500 rpm dan torsi 367 Nm di 1.000-4.100 rpm.

All New Tucson akan mengusung desain Parametric Jewel Hidden Signature Lamps yang menjadi ciri khas di mobil-mobil kekinian Hyundai, juga Wrap-around Architecture Design memaksimalkan kelegaan interior lewat desain horizontal plus floating type console.

Soal harga memang belum diungkap. Akan tetapi, sebagai gambaran, All New Tucson di pasar global ada di segmen yang sama dengan Toyota Corolla Cross yang per November 2024 berbanderol Rp568,2-608,4 juta on the road (OTR) Jakarta. [Xan]



Insan Akbar

Insan Akbar

Reporter

Insan mulai menjadi jurnalis pada 2011 di sebuah harian umum nasional dan resmi bergabung ke Mobil123.com sejak Februari 2018. Ia menyelami dunia otomotif sejak 2012 dan paling tertarik dengan isu-isu industri.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang