Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Honda Umumkan Bos Baru

Berita Otomotif

Honda Umumkan Bos Baru

TOKYO - Hari ini, Honda mengumumkan Takahiro Hachigo sebagai Presiden dan CEO baru Honda. Dia akan menggantikan Takanobu Ito. Hachigo resmi mulai bekerja pada akhir Juni 2015.

Ito sendiri masih memegang peranan penting sebagai Director and Advisor di Honda Motor.

Hachigo bukan orang baru di Honda. Dia bergabung dengan Honda pada tahun 1982, dan memulai karirnya sebagai penelitian dan pengembangan mobil khususnya sebagai chassis engineer.

Dia pernah bertugas mengembangkan generasi pertama MPV Odyssey yang diluncurkan pada 1999 untuk pasar AS dan generasi kedua CR-V pada tahun 2001. Kinerjanya semakin baik sehingga pada April 2004 sampai Maret 2006, Hachigo ditempatkan di Amerika Serikat sebagai Senior Vice President Honda R&D Amerika, di mana ia cukup sukses dalam pengembangan model Honda dan Acura. Hachigo juga memikul tanggung jawab sebagai Presiden dan Direktur Honda R&D Eropa.

Sementara di bawah kepemimpinan Takanobu Ito sejak 2009, Honda berhasil berkembang dan mendirikan pabrik baru Meksiko, Brazil, Thailand, Indonesia, India dan China.

Enam tahun dipiloti Ito, Honda berhasil mengenalkan teknologi mutakhir Earth Dreams Technology, serta menawarkan kendaraan "fun to drive" lewat model new S660, Civic Type R dan NSX, serta mengembalikan Honda ke ajang balap jet darat Formula 1. [Ikh/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123.
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang