Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Honda Ingin 'Kepret' Yamaha di Valencia

Berita Otomotif

Honda Ingin 'Kepret' Yamaha di Valencia

VALENCIA - MotoGP sudah mencapai babak akhir untuk mencari juara dunia. Persaingan ada di antara dua rider Movistar, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi. Meski begitu, Repsol Honda tetap ingin menang. Bahkan mereka berharap Marc Marquez dan Dani Pedrosa finish di depan Lorenzo dan Rossi.

Executive Vice President Honda Racing Corporation Shuhei Nakamoto mengakui kalau sudah tidak ada harapan bagi timnya menjadi juara dunia. Tapi itu bukan berarti mereka menyerah.

Balapan tetaplah balapan yang harus dimenangkan. "Seperti biasa, target kami adalah untuk menang! Harapan kami adalah bahwa Marc dan Dani bisa berjuang untuk menang. Jika mereka bisa menyelesaikan di posisi pertama dan kedua - tidak peduli bagi kami urutannya - maka kami akan sangat senang," katanya.

"Pertama-tama, karena kami ingin menyelesaikan musim ini dengan 4 kemenangan berturut-turut, kedua karena jika mereka berdua berada di depan Jorge dan Valentino, hasil mereka tidak akan memiliki pengaruh dalam pertempuran memperebutkan gelar dan - akhirnya - kami berharap semua orang akan mengerti bahwa pembalap Honda berlomba untuk menang dan dalam persaingan murni," papar Nakamoto.

Seperti diketahui, Rossi sejauh ini telah mengumpulkan 312 poin, hanya selisih 7 poin dari Lorenzo yang telah mengumpulkan 305 poin.

Namun, karena insiden dengan Marquez di MotoGP Malaysia, Rossi terkena 3 poin penalti dan dihukum harus start di urutan paling belakang di seri Valencia yang merupakan balapan terakhir musim ini.

Karena itu, Rossi mengajukan banding ke Pengadilan Arbitrase Olahraga atau Court of Arbitration for Sport (CAS) dan keputusannya akan diumumkan pada 6 November mendatang. 

Bila banding diterima, maka Rossi bisa memulai balapan sesuai dengan hasil kualifikasi. Namun bila tidak, maka The Doctor tetap harus start dari urutan paling belakang. [Syu/Idr]

Temukan motor idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang