Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Mitsubishi Fuso Luncurkan 9 Varian Fighter

Berita Otomotif

Mitsubishi Fuso Luncurkan 9 Varian Fighter

JAKARTA – PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) resmi meluncurkan sembilan varian Mitsubishi Fuso Fighter.

Kesembilan varian tersebut adalah FM65FS HiGear (4x2), FM65FS (4x2), FM65FL HiGear (4x2), FM65FL (4x2), FN61FM HD (6x2), FN61FS (6x2), FN62F (6x4), FN62F HD (6x4), FN62FTH (6x4). Dan seluruhnya diklaim telah mendapat respon positif dari masyarakat.

"Fighter pertama kali dipasarkan secara terbatas di area Sumatera selama tahun 2018 lau dan kami menerima banyak sekali tanggapan positif. Saat ini Fighter siap dipasarkan ke seluruh Indonesia,” tutur Atsushi Kurita, President Direktur KTB.

Kendaraan ini telah dilengkapi dengan mesin tipe 6M60 yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 236 hp – 266 hp. Tenaga tersebut diyakini cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya untuk mereka yang menghadapi jalan menanjak.

Mesin tersebut diklaim sudah memenuhi standar Euro III dengan sistem common rail. Fighter juga dapat menyesuaikan dengan bahan bakar Biodiesel B20 karena sudah dilengkapi dengan double filter untuk bahan bakar.

Fighter juga diklaim sudah membuat kenyamanan lebih di sisi kabin. Sebut saja kabin lebih luas, suspensi kursi pengemudi yang dapat disesuaikan, manuver mudah serta kabin lebih senyap. Kaca depan dibuat panorama dengan lampu sudut juga memberikan jarak pandang yang lebih luas.

Menariknya, seluruh varian Fighter dapat disesuaikan dengan beragam tipe karoseri dari berbagai sektor industri. Hal ini karena sasis Fighter dapat disesuaikan dengan berbagai tipe karosero. Rivet atau paku pengencang terletak di sampung frame chasis, serta tambahan koket/stop kontak memudahkan berbagai tipe karoseri seperti dump, box terbuka/tertutup, flat bed, wing box dan sebagainya.

Fuso juga mengklaim bahwa perawatannya terbilang mudah dan murah. Hal ini karena sebagian suku cadang Fighter sama dengan suku cadang model sebelumnya. Dengan demikian pelanggan tidak perlu takut suku cadang menjadi langka dan mahal.

Figther varian 4x2 dijual dengan harga Rp 553 juta - Rp 587 juta, Varian 6x2 dibanderol Rp 679 juta- 696 juta, varian 6x4 Rp 784 juta-805 juta dan Varian 6x4 tractor head dibanderol Rp 894 juta. [Adi/Ari]



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang