Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Ferrari 488 Spider Hadir dengan Beragam Keunggulan

Mobil Baru

Ferrari 488 Spider Hadir dengan Beragam Keunggulan

JAKARTA – Ferrari 488 Spider resmi diluncurkan oleh Ferrari Jakarta selaku APM dari Ferrari di Indonesia.

Mobil ini diklaim memiliki bobot yang lebih ringan dibanding model standard berkat penggunaan RHT (Retracable Hard Top) dengan arsitektur khusus. Meski demikian, Ferrari tetap yakin bahwa kenyamanan 488 Spider tidak berkurang.

Dilengkapi dengan mesin V8 turbocharged berkapasitas 3.902cc diyakini mampu menjawab apa yang dibayangkan para penggemar Ferrari di Indonesia. Mesin ini sanggup memproduksi tenaga sebesar 670hp dan torsi mencapai 760Nm. Dengan ini maka 488 Spider mampu mencapai kecepatan 100 km/jam hanya dalam waktu 3 detik dari posisi diam dan mencapai kecepatan 200 km/jam dalam waktu 8,7 detik dari posisi diam.

Beragam fitur menarik telah disematkan Ferrari untuk mendukung perfoma kendaraan agar dapat bekerja lebih baik, diantaranya adalah SSC2 (Side Slip Angle Control System) yang menghasilkan akselerasi 12 persen lebih cepat saat keluar dari tikungan jika dibanding 458 Spider. Tidak heran bila  secara keseluruhan, model ini memiliki waktu respon 9 persen lebih cepat dibanding dengan model Spider sebelumnya.

488 Spider juga diklaim telah menggunakan desain aerodinamika terbaik sehingga downforce mobil bisa tetap optimal dan hambatan angin dapat dikurangi. Agar lebih maksimal, Ferrari mengenalkan perangkat seperti blown spoiler dan underbody aerodinamis yang dilengkapi dengam vortex generators.

Ferrari 488 Spider memiliki sasis spaceframe yang terbuat dari 11 campuran alumunium berbeda dan digabungkan dengan logam lainnya seperti magnesium. Masing-masing logam tersebut memiliki kegunaan berbeda-beda dengan kekuatan yang tak perlu diragukan lagi.

Soal harga dan jumlah unit, Ferrari Jakarta enggan untuk menyebutkannya. Hal ini karena masing-masing konsumen umumnya memiliki keinginan untuk penambahan optional. Sehingga, harga masing-masing mobil bisa berbeda.Waktu pemesanan pun juga berbeda sesuai tingkat kerumitan optional konsumen. Namun untuk model standard, konsumen harus sabar menunggu sekitar 4-5 bulan. [Adi/Ikh/Idr]

Temukan mobil idaman di Mobil123
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter
 



Adi Hidayat

Adi Hidayat

Senior Reporter

Pria sederhana ini tinggal Bekasi sebagai warga taat pajak. Meski selalu menghadapi panas matahari atau hujan deras hingga kemacetan luar biasa setiap harinya demi pekerjaan, namun Ia tetap menjalaninya dengan penuh rasa syukur.


Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang