Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

6 Rute Alternatif Hindari Jalan yang Terkena Ganjil-Genap Karena Asian Games

Panduan Pembeli

6 Rute Alternatif Hindari Jalan yang Terkena Ganjil-Genap Karena Asian Games

JAKARTA – Terdapat enam rute alternatif yang dapat dipilih untuk menghindari ruas-ruas jalan yang terkena perluasan aturan ganjil-genap sejak 1 Agustus hingga Asian Games selesai dilaksanakan.

Jika dahulu sistem ganjil-genap hanya di Jl. Sudirman – MH Thamrin dan sebagian Jalan Gatot Subroto, mulai awal Agustus hingga Asian Games rampung pada 2 September bakal banyak ruas jalan yang menerapkan rekayasa arus serupa. Cakupannya tak hanya di wilayah Jakarta Pusat, tapi menjangkau Jakarta Selatan, Jakarta Barat, sampai Jakarta Timur dengan uji coba pendahuluan yang dijadwalkan berlangsung pada 2 – 31 Juli.

Mobil-mobil yang masuk di ruas-ruas dengan sistem ganjil-genap harus bernomor polisi genap di tanggal genap dan bernomor polisi ganjil di tanggal ganjil pada pkl.06.00 – 21.00 WIB setiap harinya.  Dinas Perhubungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, pada Senin (25/6/2018), pun menginformasikan enam jalur alternatif demi memudahkan pengguna jalan.

Para pengemudi di sekitar Jakarta Timur dapat menghindari sistem ganjil-genap di Jl. Ahmad Yani dan DI Panjaitan melalui Jl. Perintis Kemerdekaan – Jl. Suprapto – Jl. Salemba Raya – Jl. Matraman – dan seterusnya. Mereka juga bisa menghindari peraturan ganjil-genap di Jl. MT. Haryono via Jl. Akses Tol Cikampek – Jl. Sutoyo – Jl. Dewi Sartika – dan seterusnya.

Agar tak terjebak di sistem ganjil-genap Jl. Benyamin Sueb, mobil-mobil dari Jakarta Utara bisa memilih rute Jl. RE Martadinata – Jl. Danau Sunter Barat – Jl. HBR Motik – Jl. Gunung Sahari – dan seterusnya. Sementara, kendaraan di sekitar Jakarta Barat dapat menghindari regulasi ganjil-genap di Jl. S Parman dengan menyusuri Jl. S Parman – Jl. Tomang Raya – Jl. Suryo Pranoto/Jl. Cideng – dan seterusnya.

Mobil-mobil di area Jakarta Selatan, agar tak masuk sistem ganjil-genap di arteri Pondok Indah, silahkan menyusuri Jl. RA Kartini – Jl. Ciputat Raya – dan seterusnya. Mereka dapat pula menghindari sistem ganjil-genap di Jl. MT. Haryono via Jl. Warung Jati Barat – Jl. Pejaten Raya – Jl. Pasar Minggu – Jl. Soepomo – Jl. Saharjo – dan seterusnya. [Xan/Ari]



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang