JAKARTA – Beli Daihatsu Xenia kini lebih mudah berkat diskon sebesar Rp 10 juta yang ditawarkan untuk pelanggan.
Hal ini disampaikan oleh salah satu tenaga penjual yang ditemui Mobil123 beberapa waktu lalu. Ketika itu, Ia menyampaikan bahwa diskon tersebut berlaku untuk semua varian Daihatsu Xenia sehingga pelanggan bisa menyesuaikan dengan keinginannya masing-masing.
“Untuk Daihatsu Xenia diskonnya paling besar adalah Rp 10 juta. Itu bisa berlaku untuk pembelian kredit, tunai dan tukar tambah. Unitnya juga saat ini ready sehingga tidak perlu menunggu mobil terlalu lama,” terangnya.
Tak hanya itu, Ia juga memastikan bahwa unit Daihatsu Xenia yang Ia jual sudah dilengkapi dengan alat pemadam api sebagai standard. Hal ini untuk menyesuaikan aturan Pemerintah yang mewajibkan setiap kendaraan membawa APAR.
Selain itu, pelanggan juga akan mendapatkan beragam kemudahan dalam perawatan. Salah satunya adalah gratis jasa service kendaraan hingga 40.000 Km atau tiga tahun, mana yang tercapai terlebih dahulu. Dengan ini tentunya pelanggan bisa lebih merasa dimudahkan dalam merawat kendaraan.
Xenia adalah salah satu MPV yang menjadi andalan Daihatsu di Indonesia. Mobil ini dilengkapi dengan dua pilihan mesin yaitu mesin 1.3 liter dan 1.5 liter. Khusus untuk mobil bermesin 1.3 liter, mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga sebesar 95 hp dan torsi mencapai 120 Nm. Sementara untuk mesin 1.5 liter mampu menghasilkan tenaga sedikit lebih besar yaitu 102 hp dan torsi sebesar 136 Nm.
Dan berikut adalah harga detail dari Daihatsu Xenia di bulan Februari 2021.
- X MT 1.3 STD Rp 196,750 juta
- X AT 1.3 STD Rp 207,650 juta
- X MT 1.3 DLX Rp 208,700 juta
- X AT 1.3 DLX Rp 220,550 juta
- R MT 1.3 STD Rp 208,150 juta
- R AT 1.3 STD Rp 216,550 juta
- R AT 1.3 DLX Rp 219,950 juta
- R MT 1.5 DLX Rp 229,750 juta
- R AT 1.5 DLX Rp 240,650 juta
- R AT 1.3 DLX Rp 230,950 juta
[Adi/Ari]
Berita Utama

Bikin Innova Berasa Ketinggalan Zaman, Ini Mobil Keluarga Paling Canggih!
Video
Test Drive Toyota Veloz: Terbukti Bisa Mengerem Sendiri, asalkan…
Review
Siap-siap, 7 Juli 2022 Nanti Daihatsu Meluncurkan Mobil Baru Lagi
Berita Otomotif