Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Daihatsu Sirion Facelift sudah Meluncur, Intip Harga Versi Bekasnya

Mobil Bekas

Daihatsu Sirion Facelift sudah Meluncur, Intip Harga Versi Bekasnya

PT Astra Daihatsu Motor (ADM) baru saja meluncurkan Sirion facelift. Harga jualnya berada di angka Rp200 juta-an. Tetapi, jika melirik Sirion versi bekas harganya sangat menggoda, ada yang dibanderol jauh di bawah Rp200 juta. 

Daihatsu Sirion facelift resmi diluncurkan pada Kamis (3/6/2022) kemarin di salah satu mal ternama di Serpong, Tangerang.

Terdapat dua varian Sirion facelift yang diniagakan, yaitu 1.3 X CVT dan 1.3 R CVT.

Kendaraan yang bermain di segmen city car ini mengalami pembaruan di beberapa bagian, seperti tampilan luar, interior, sistem transmisi hingga penambahan fitur.

Oleh karena beberapa pembaruan ini, harga yang disematkan pada Sirion teranyar jadi meningkat. Berikut banderol on the road Jakarta Daihatsu Sirion facelift.

  • New Sirion R CVT Rp236,8 juta
  • New Sirion X CVT Rp227,6 juta.

Daihatsu Sirion Facelift (Foto: Santo/Mobil123)

Nah, bagi Anda yang kepincut memiliki Sirion tapi harga barunya melampaui bujet, tenang masih ada versi bekasnya dengan harga yang lebih terjangkau, namun tetap berkualitas.

Di listing mobil bekas Mobil123.com sendiri bisa ditemukan ratusan Sirion bekas yang siap untuk dibeli. Berikut beberapa rekomendasinya,

Daihatsu Sirion 1.3 D AT 2011 

Unit Sirion bekas yang pertama adalah Sirion 1.3 D keluaran 2011, dijual oleh diler mobil bekas di Banten seharga Rp80 juta.

Mobil sudah dibawa berjalan sejauh 88 ribu kilometer. Mesin yang tersemat memiliki kapasitas 1.298 cc dan mampu menghasilkan tenaga hingga 91 hp dan torsi mencapai 120 Nm. Sistem transmisinya otomatis 4-percepatan.

Menurut catatan penjual, Sirion bekas ini bukan bekas tabrakan atau banjir. Perawatannya diklaim cukup baik dan selalu diservis secara rutin di bengkel resmi.

Mesin dikatakan penjual kering, aman, tidak ada rembes. Kelistrikan dari mobil juga berfungsi dengan baik.

Sementara untuk status pajak dari Sirion bekas ini masih berlaku, namun akan berakhir pada bulan tujuh tahun ini.

Daihatsu Sirion 1.3 D FMC AT 2013 

Sirion bekas berikutnya varian 1.3 D FMC AT tahun produksi 2013. Dijual oleh salah satu diler mobil bekas yang terletak di Gading Serpong, Banten.

Odometer pada Sirion bekas berwarna putih satu ini menunjukkan angka 115 ribu kilometer.

Berdasarkan catatan penjualnya, mobil ini tidak pernah terkena banjir atau tabrakan. Jika ditemukan tanda-tanda mobil pernah terkena banjir atau terlibat tabrakan, maka penjual memberikan garansi uang kembali 100%.

Mobil ini diklaim terawat dengan baik di sisi luar dan dalamnya. “kaki-kaki aman, ban tebal, kelistrikan bekerja baik semua, bodi full ori, mulus seperti baru,” tulis penjual dalam catatannya.

Dokumen-dokumen penting mobil dikatakan masih lengkap, dengan status pajak hidup hingga November 2022.

Harga untuk Sirion bekas bertransmisi matik ini Rp90 juta.

Daihatsu Sirion 1.3 M FMC 2014

Rekomendasi berikutnya ada Sirion 1.3 M FMC lansiran 2014. Diler yang menjualnya berdomisili di Kemanggisan, Jakarta.

Mobil ini bertransmisi otomatis, sudah pernah dipakai menempuh jarak sejauh 107.179 kilometer.

Penjual dalam catatannya mengatakan kondisi Sirion bekas ini memiliki bodi mulus, mesin sehat, suspensi oke, dan interior terawat.

Untuk surat-surat kendaraan masih lengkap, meski tidak disebutkan status pajaknya apakah masih berlaku atau tidak.

Penjual membanderolnya dengan harga Rp95 juta.

Daihatsu Sirion 1.3 D FMC RS AT 2015 

Selanjutnya Daihatsu Sirion 1.3 D FMC Hatchback RS keluaran 2015 yang dijual di Neglasari, Banten. Harga dari Sirion bekas ini Rp118 juta.

Odometer Sirion berwarna oranye ini menunjukkan angka 87 ribu kilometer.

Mesinnya memiliki kapasitas 1.298 cc dengan transmisi otomatis. Mesin tersebut mampu memproduksi tenaga 89 hp dan torsi puncak 117 Nm.

Status pajak dari Sirion 2015 ini masih berlaku hingga Mei 2023. Namun perlu diperhatikan, pada STNK mobil tertulis domisilinya di Jakarta Utara, sehingga perlu dipastikan ke penjual mengenai pembayaran pajaknya.

Daihatsu Sirion 1.3 D FMC AT 2016

Pilihan berikutnya ada Daihatsu Sirion 1.3 D FMC 2016. Mobil ini dijual oleh agen sales atas nama perorangan yang berlokasi di Mangga Dua, Jakarta.

Sirion berwarna silver ini sudah diajak pengguna sebelumnya mengarungi jalan sepanjang 33 ribu kilometer.

Berdasarkan catatan penjual, mobil ini dirawat dengan baik. Jok mobil dikatakan masih orisinal, dan dilengkapi fitur-fitur seperti pengaturan audio pada setir dan sensor parkir, ditambah dengan spoiler di bagian belakang mobil.

Penjual juga menuliskan Sirion ini dijamin bukan bekas banjir atau tabrakan.

Harga yang disematkan pada Sirion bekas satu ini Rp125,5 juta. Penjual memberikan garansi mesin dan transmisi selama satu tahun.

Daihatsu Sirion 1.3 2018 

Rekomendasi yang terakhir ada Daihatsu Sirion 1.3 2018. Penjual dari mobil bekas ini adalah diler yang berdomisili di Cilandak, Jakarta.

Sirion abu-abu ini memiliki transmisi manual 5 percepatan dan mesin berkapasitas 1.329 cc yang mampu menghasilkan tenaga hingga 94 hp dan torsi puncak pada 120 Nm.

Sementara itu untuk odometernya menunjukkan angka 16.415 kilometer.

Penjual menuliskan kalau Sirion bekas ini sudah lolos uji inspeksi. Surat-surat kendaraan juga sudah diperiksa legalitasnya.

Harga Sirion 1.3 2018 Rp146,9 juta. Penjual memberikan garansi selama 1 tahun untuk mesin, transmisi, sistem pendinginan, dan sistem pengereman.

Di atas merupakan beberapa rekomendasi Sirion bekas yang tersedia di listing Mobil123.com. Untuk lebih lengkapnya, berikut kisaran harga Sirion bekas berdasarkan generasi, sebelum Sirion facelift teranyar.

  • Daihatsu Sirion bekas generasi pertama (2008 -2011) dari Rp80 juta hingga Rp84 juta
  • Daihatsu Sirion bekas generasi kedua (2011 -2018) dari Rp80 juta hingga Rp160 juta
  • Daihatsu Sirion bekas generasi ketiga (2018 -2021) dari Rp133 juta hingga Rp202,5 juta

Spesifikasi Singkat Daihatsu Sirion Facelift 2022

Di bagian luar Sirion facelift sudah dilengkapi kaca spion elektrik, sehingga bisa dilipat secara otomatis.

Lalu di sisi interior, terdapat desain Meter Cluster Optitron dengan Multi Display (MID) 4,2 inci untuk menampilkan informasi performa mobil.

Untuk segi hiburan, head unit Sirion terbaru sudah dilengkapi Android Auto dan Apple CarPlay. Selain itu terdapat juga Air Purifier untuk menjaga agar udara kabin bersih.

Ada juga fitur kekinian seperti Speed Sensing Doorlock, Hill Start Assist (HSA), dan Idle Stop System.

Sirion terbaru tidak lagi menawarkan transmisi manual dan otomatis konvensional (AT). Sekarang hanya ada transmisi otomatis D-CVT yang diklaim bikin tarikan lebih responsif.

Sirion terbaru masih dilengkapi fitur-fitur yang bisa ditemukan pada model lama. Fitur tersebut antara lain Smart Key, tombol Engine Start/Stop, Digital AC, dan Airbag depan dan samping. [ABP/Ses]

>>>>> Klik link ini untuk melihat harga mobil baru <<<<<



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang