Mobil123.com
Aplikasi Mobil123.com
Prediksi Harga Kendaraan Anda
4.4
33,336

Busi Brisk Manjakan Konsumen Indonesia

Berita Otomotif

Busi Brisk Manjakan Konsumen Indonesia

TANGERANG - Brisk kini telah hadir di Indonesia untuk memenuhi kebutuhan pecinta kecepatan dan pemilik mobil-mobil modern.

Sebagai pemegang merek busi Brisk di Tanah Air, PT Briskbusi Indonesia menyediakan berbagai macam produk terbaik yang diyakini akan memenuhi kebutuhan konsumen. Busi Brisk telah hadir di dunia sejak 1935 di Ceko dan telah memiliki pengalaman lebih dari 80 tahun.

Di Eropa Tengah, busi hasil produksi Brisk telah digunakan di berbagai kendaraan bermotor termasuk yacht dan pesawat terbang. Sebagai busi berperforma tinggi, busi Brisk diklaim memiliki keunggulan komparatif yang tidak dimiliki oleh kompetitor.

Salah satu keunggulan busi asal Ceko ini yaitu adanya kandung silver yang membuat daya konduksi sangat cepat hingga 66 ms/m. Daya konduksi tinggi tersebut mampu membuat percikan api menyala secara konsisten dan mampu membuat pembajaran mesin lebih baik.

Selain itu, kandungan silver tersebut juga dapat melepas panas lebih cepat. Keunggulan lainnya yaitu desain kepala “half gap” dan “open gap” yang menjadi salah satu ciri khas busi Brisk.

Desain kepala busi tersebut mampu membuat percikan api lebih besar dan terukur, bahkan pada model “open gap” pengapian dapat berputar hingga 360 derajat.

“Di sirkuit Taiwan, busi Brisk dengan motor Yamaha R3 telah memecahkan rekor sebagai yang tercepat sepanjang masa. Busi Brisk juga telah mensponsori balap di Malaysia, Taiwan, China dan Indonesia,” tutur Vinci Tan, Brisk Spark Plug Asia Representative.

Busi Brisk

Di Indonesia, Brisk menawarkan 5 macam produk yaitu Cooper Racing, Silver Racing, Lamborghini Spark, ZS/ZC dan Premium EVO. Cooper Racing sangat cocok digunakan untuk mobilitas harian, Silver Racing untuk mobil standar hingga mobil dengan teknologi supercharger, Lamborghini Spark untuk mesin dengan putaran tinggi, ZS/ZC untuk balap dan Premium Evo untuk segala jenis mobil.

Seluruh produk busi Brisk ini diklaim memiliki kualitas lebih baik dari busi Iridium karena telah menggunakan bahan cooper dan silver di dalamnya.

“Kami menerapkan inovasi dan teknologi terkini untuk semua produk busi Brisk dan busi ini telah menjadi OEM parts untuk beberapa pabrikan mobil di Eropa, salah satunya Lamborghini. Lamborghini secara eksklusif meminta Brisk untuk mengembangkan busi yang cocok untuk mesin-mesin super cepat,” tambah Vinci Tan.

Busi Brisk dibanderol mulai Rp 40-400 ribu dan sudah dapat diperoleh di beberapa authorized dealer. Kosumen yang membutuhkan busi Brisk dapat membelinya di Qmax Army Indonesia, PT Maju Gemilang Persada, Positive Prosport, PT Axelera Moto Indonesia dan Felix Motor Sport. [Amo/Ari]

Temukan mobil idaman di Mobil123          
Mari bergabung bersama kami di Facebook dan Twitter



Berita Utama


Komentar

app-icon
app-icon
app-icon
Lihat Mobil Impian Anda di Aplikasi
Unduh Aplikasi Sekarang